Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Bisnis Parfum, Hesti Purwadinata Gandeng UMKM

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/FIRDA JANATI
Artis dan presenter Hesti Purwadinata saat berpose dalam jumpa pers peluncuran bisnis parfumnya di Up Might Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (9/2/2023).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris dan presenter Hesti Purwadinata mengandeng usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dalam menjalankan bisnis parfumnya.

Selain alasan kesenangan pribadi, Hesti Purwadinata terjun ke bisnis parfum agar bisa membuka lapangan pekerjaan.

"Kalau terjun ke bisnisnya sudah pasti mudah-mudahan bisa membuka lapangan pekerjaan bagi banyak orang," kata Hesti Purwadinata dalam jumpa pers di Up Might Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (9/2/2023).

Untuk itu, Hesti mengajak UMKM dalam pembuatan kotak parfum HIPNOZA.

Baca juga: Raisa Disebut Langsung Terima Tawaran Tanding Badminton Lawan Hesti Purwadinata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Untuk UMKM, yang pasti boksnya itu memang kita produksinya di sini jadi kebayang kan ada berapa ribu boks yang diproduksi," ujarnya.

"Nah (produksi box) itu melibatkan pengusaha lokal juga," sambung Hesti.

Sebelumnya, Hesti pernah membuka usaha di bidang food & beverage (F&B) atau kuliner, tetapi kali ini bisnisnya melibatkan banyak orang.

"Aku sering sih kayak coba-coba kecil-kecilan kayak makanan sudah pernah. Kalau parfum ini jadi kayak dengan skala besar, mungkin ini yang pertama," katanya.

Baca juga: Hesti Purwadinata Incar Adegan Ini Bersama Oka Antara di Gara Gara Warisan

Namun Hesti enggan menyebutkan berapa modal yang dia keluarkan untuk menjalankan bisnis ini.

"Bisnis ini bukan sekadar hobi, ngeluarin duit banyak, guys. Jadi ya mudah-mudahan ya benar invest masa depan," ujarnya.

"Jadi aku mau bersantai-santai di rumah biar duitnya yang berjalan," tandas Hesti.

Sebagai informasi, Hesti melabeli merek parfum dengan nama HIPNOZA yang memiliki perpaduan aroma fruity, floral dan woody.

HIPNOZA dipasarkan di berbagai market place mulai 13 Februari 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi