Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Serial Horor Salem, Terinspirasi dari Kisah Nyata

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Salem merupakan serial horor yang dirilis pada tahun 2014
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com- Salem merupakan serial horor sepanjang tiga musim yang dirilis pada 2014 silam. 

Serial horor ini terinspirasi dari kisah nyata kasus peradilan penyihir yang terjadi pada abad ke-17 di Salem atau yang dikenal dengan Salem Witch Trials.

Serial yang dapat disaksikan di Disney+ Hotstar ini dibintangi oleh Janet Montgomery, Shane West, dan Seth Gabel.

Baca juga: Sinopsis Insanity, Serial Horor Psikologis di Disney+ Hotstar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salem yang berlatar abad ke-17 ini, bercerita tentang kehidupan masyarakat di wilayah Salem Town.

Mary Sibley (Janet Montgomery) merupakan seorang perempuan yang sedang hamil dan ditinggal perang oleh sang suami.

Mary sudah lama tidak mendapat kabar tentang suaminya (Shane West), ia mengira bahwa suaminya tiada.

Baca juga: Sinopsis Island of The Sea Wolves, Dinamika Hidup Hewan di Tiga Musim

Oleh sebab itu, Mary memutuskan untuk menikah lagi dengan George Sibley (Michael Mulhern).

George Sibley merupakan orang terkaya dan paling berpengaruh di wilayah Salem.

Mary menikahi George untuk memanfaatkan kekayaannya dan membuat kekacauan.

Baca juga: Sinopsis The Last Days on Mars, Penemuan Bakteri Berbahaya di Mars

Kekacauan tersebut membuat pemerintah Salem melakukan penyidangan terhadap orang-orang yang diduga penyihir.

Mary memanfaatkan pengadilan tersebut untuk membuat para penduduk saling bertengkar, hingga terjadi pembunuhan.

Saat kekacauan semakin tak terkendali, muncul pendeta Cotton Mather (Seth Gabel), yang juga pemimpin pemburu penyihir.

Dia mencurigai kekacauan tersebut  merupakan ulah penyihir yang ada di tengah para penduduk.

Baca juga: Sinopsis Film Dokumenter Mars: Inside SpaceX, Menampilkan Elon Musk

Saat kekacauan terjadi pula, suami pertama Mary yang ia kira meninggal tiba-tiba datang.

Mary panik, ia harus berhati-hati menyimpan identitas aslinya.

Jika identitasnya diketahui masyarakat Salem, maka ia akan mendapat penghukuman berat dari penduduk setempat.

Baca juga: Sinopsis Table for Six, Makan Malam Keluarga yang Canggung

Bagaimana kisah Mary selanjutnya?

Akankah ia dapat terus menyembunyikan identitasnya?

Saksikan serial Salem, di Disney+ Hotstar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi