Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Promotor: Tiket Konser Westlife di Stadion Madya GBK Hanya Dijual secara Daring

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI
CoFounder dan COO PK Entertainment, Harry Sudarma, saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (10/2/2023).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - CoFounder dan COO PK Entertainment, Harry Sudarma, memastikan bahwa pihaknya tidak menjual tiket konser Westlife di lokasi konser atau on the spot (OTS).

Sebagai informasi, Westlife akan menggelar konser bertajuk Westlife The Wild Dreams Tour 2023 Jakarta di Stadion Madya Gelora Bung Karno pada Sabtu, 11 Februari 2023.

“Untuk penjualan tiket hanya di online, besok tidak ada penjualan tiket langsung,” ucap Harry saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (10/2/2023).

Baca juga: Artis-artis yang Nonton Konser Westlife di ICE BSD

Meski tiket sudah terjual habis, Harry mengungkapkan, pihaknya masih menyediakan kuota tiket terbatas yang dapat dibeli melalui secara daring.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun Harry tidak memberi penjelasan lebih lanjut.

Harry mengatakan konser Westlife di Stadion Madya GBK akan ditonton sekitar 25.000 orang.

Di sisi lain, Harry memastikan bahwa persiapan untuk perhelatan esok hari sudah di angka 90 persen.

Baca juga: Keseruan Konser Westlife yang Bikin Penonton Bernostalgia

“Untuk konser kali ini, kami menemukan banyak persiapan dan perapihan yang kami pikir perlu, Tujuannya bukan hanya estetik, tapi keamanan dan juga kenyamanan penonton,” tutur Harry.

Harry Sudarma mengatakan, sebagai promotor, pihaknya berupaya memberikan yang terbaik untuk para penonton Westlife.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi