Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

4 Fakta Menarik Serial You, Drama Thriller yang Dibalut Kisah Romantis

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Serial bergenre Thriller yang tayang di Netflix
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com- You adalah serial bergenre thriller asal Amerika Serikat yang dapat disaksikan di Netflix.

Serial yang diproduksi oleh Warner Horizon Television pertama kali ditayangkan pada 2018.

Serial You diperankan oleh Penn Badgley, Victoria Pedretti, Ambyr Childers, dan Elizabeth Lail.

Buat Anda yang penasaran, berikut empat fakta menarik serial You:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sinopsis The Last Goodbye to Mama, Dilema Antara Karir dan Ibu

1. Diadaptasi dari novel

Serial You merupakan hasil adaptasi dari sebuah novel dengan judul yang sama karya Caroline Kepnes.

Novel tersebut dirilis pada 2014 dan telah dibuat sequelnya dengan judul Hidden Bodies pada 2016. 

Novel karya Caroline Kepnes ini telah diterjemahkan ke dalam 19 bahasa. 

Baca juga: Sinopsis Elegi Haekal, Perjuangan Seorang Anak Meluluhkan Hati Ibunya

2. Isunya relate dengan kehidupan saat ini

Serial You bercerita tentang seorang pria bernama Joe Goldberg (Penn Badgley), yang terobsesi dengan seorang penulis perempuan bernama Genuivere Beck (Elizabeth Lail).

Joe jatuh cinta pada perempuan tersebut sejak pandangan pertama dan ia langsung mencari sosial media dari Beck.

Joe sangat ingin menjadi pacar Beck, bahkan ia melakukan berbagai upaya untuk mewujdukan keinginannya tersebut.

Melalui serial ini, penonton akan diperlihatkan tentang seseorang yang memiliki sifat obsesif.

Ia akan melakukan segala cara yang diinginkan tanpa menghiraukan orang lain.

Selain itu, serial ini juga akan memberikan pelajaran tentang pentingnya berhati-hati dalam menggunakan sosial media, karena bisa menimbulkan masalah serius.

Baca juga: Sinopsis Love at First Stream, Kisah Remaja Ingin Menjadi Terkenal

3. Thriller yang dibalut kisah romantis

Di bagian awal serial ini mengisahkan tentang ketertarikan Joe kepada seorang penulis bernama Beck.

Joe ingin menjadi bagian dari hidup Beck, walaupun perempuan itu belum mengetahuinya.

Ketertarikan Joe tersebut mampu mengubah kisah romansa menjadi suatu hal yang menyeramkan.

Sebab Joe akan melakukan segala cara untuk mewujudkan keinginannya mendapatkan Beck.

Baca juga: Sinopsis Glory of Special Forces, Perjuangan Menembus Pasukan Khusus

4. Tayang 4 season 

Serial You yang pertama kali ditayangkan pada 2018 silam, kini sudah memasuki musim ke empat.

Pada musim selanjutnya, serial ini akan berkisah tentang kelanjutan perjalanan hidup dari Joe, yang masih diperankan oleh Pen Badgley.

Musim kedua dirilis pada Desember 2019 lalu, sedangkan musim ketiga dirilis pada Oktober 2021.

Pada 2023 ini, serial You memasuki musim ke empat yang tayang dalam dua bagian.

Bagian pertama dirilis pada 10 Februari 2023 lalu, sedangkan bagian kedua akan segera tayang pada 10 Maret 2023 mendatang.

Baca juga: Sinopsis Moonshine and Valentine, Kisah Asmara Manusia Ras Rubah

Itu dia empat fakta menarik serial You, drama thriller yang dibalut kisah romantis.

Saksikan serialnya di Netflix.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi