Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jesse Choi Bingung Gunakan Kata "Boleh" dan "Lagi" di Bahasa Indonesia, Maudy Ayunda: Aku Baru Sadar Bahasaku Enggak Selugas Itu

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Maudy Ayunda
Maudy Ayunda dan Jesse Choi
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Pindah ke Indonesia dan mempelajari bahasa Indonesia, suami Maudy Ayunda, Jesse Choi yang lahir di Korea Selatan dan tumbuh besar di Amerika Serikat, mengaku bingung dengan penggunaan kata "boleh" dan "jika".

Belajar bahasa Indonesia baginya ternyata tak semudah yang dibayangkan, meskipun bahasa Indonesia memiliki huruf abjad sama dengan bahasa Inggris. 

"Aku lagi belajar bahasa Indonesia kan, alfabetnya sama kan, A sampai Z, dan orang pada bilang, itu gampang, enggak ada tenses di bahasa Indonesia kan," kata Jesse dikutip dari YouTube Maudy Ayunda.

"Kamu cuma ngomong, cuma perlu sebutin kata-katanya, bahkan enggak diurutkan yang benar, kayak lempar aja semuanya, orang kayak jadi 'oh gampang banget,'" imbuhnya.

Baca juga: Kepindahan Jesse Choi ke Indonesia Buat Yakin untuk Menikah, Maudy Ayunda: Kayak Enggak Akan Ketemu Orang Kayak Gini Lagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tapi kesan itu berubah ketika Jesse tinggal di Indonesia.

"Kamu bisa pikir kayak gitu kalau kamu enggak tinggal di sana (Indonesia)," ujar Jesse.

"Kalau kamu tinggal di sana, kamu sadar alasan kenapa enggak ada tenses dan semuanya," sambung Jesse.

Setelah tinggal di Indonesia, Jesse sadar bahwa ratusan kosakata yang dia pelajari dan hafalkan selama ini terkadang tidak berlaku dalam percakapan sehari-hari.

"Kayak 'lagi' itu kan 'again', dan kamu datang ke sini, kamu kayak 'oh orang-orang cuma pakai 20 kata," ujar Jesse.

Baca juga: Jesse Choi Belajar Bahasa Indonesia, Maudy Ayunda: Dia Bingung Sama Kata Boleh

"Tapi mereka pakai setiap kata untuk lima cara berbeda ya kan, daripada 100 kata yang udah aku pelajarin," tutur Jesse dengan ekspresi bingung.

Pengakuan Jesse itu membuat Maudy tertawa terbahak-bahak.

Maudy kemudian menyadari bahwa kata 'lagi' dalam bahasa Indonesia bisa digunakan dalam beberapa konteks ketika diartikan ke dalam bahasa Inggris.

Seperti bisa diartikan 'sedang melakukan sesuatu' jadi tidak hanya bisa diartikan sebagai 'lagi'.

"Aku jadi baru sadar kalau bahasaku enggak selugas itu. Bisa dipakai dalam banyak konteks berbeda," tutur Maudy.

"Yang paling rumit yang kita selalu ngomongin itu 'boleh,'" ucap Jesse merespons perkataan Maudy.

Maudy kembali tertawa mendengar ucapan Jesse, seolah ini bukan pertama kalinya Jesse terpukau dengan penggunaan kata 'boleh' dalam bahasa Indonesia.

Baca juga: Ungkap Sikap Maudy Ayunda yang Buat Yakin Menikah, Jesse Choi: Mengurus Aku Lebih Baik

"Kamu terpesona banget sama 'boleh'" ucap Maudy.

"Soalnya aku belajar kalau 'boleh' artinya 'diizinkan', tapi terus 'boleh' juga digunakan secara lebih luar, itu juga artinya 'silakan,'" kata Jesse.

Jesse kemudian memberikan contoh penggunaan kata 'boleh' yang sering dia dengar, baik dari orang lain maupun Maudy Ayunda.

"Pas ada pelayan datang dan mereka mau ambil piringnya, dan kamu bilang 'boleh', ya kan?" ujar Jesse.

"Iya. Atau cuma kayak 'cool, let's do it (sip, boleh yuk),' kayak 'you want? Boleh, boleh,'" ucap Maudy.

Setelah mendengar penjelasan Maudy, Jesse mengaku kini bertambah lagi pengetahuan dia tentang penggunaan kata 'boleh'.

"Tuh kan, aku baru belajar ini," kata Jesse disambut tawa Maudy.

"Tapi seru kok, seru belajar itu," sambung Jesse lagi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi