Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sejak Pandemi Covid-19, Adinia Wirasti Mulai Sadar untuk Kurangi Sampah Plastik

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Narasi
Adinia Wirasti sempat mengalami trauma menjadi seorang perempuan sejak mendapat popularitas tinggi dari meledaknya film Ada Apa dengan Cinta?
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Adinia Wirasti mulai mengurangi sampah plastik.

Adinia sadar akan pentingnya mengurangi sampah plastik sejak pandemi Covid-19.

Bahkan, untuk mengurangi sampah plastik, Adinia selalu membawa sedotan dan tempat minum sendiri.

“Jadi (bawa sedotan sendiri untuk) mengurangi sampah. Tapi waktu pandemi kerasa banget bahwa, 'oh saya harus bawa (sedotan atau sendok) sendiri supaya steril aja buat sendiri aja kayak enggak berbagi,” ujar Adinia di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Sabtu (18/2/2023).

Baca juga: Cara Adinia Wirasti Memilah Sendiri Sampah di Rumah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak hanya membawa alat makan sendiri, ia juga kerap membawa kantong belanjaan sendiri.

Apabila harus pakai plastik, wanita usia 36 tahun ini akan menggunakan plastik itu sampai benar-benar tidak bisa dipakai.

“Belanja selalu bawa (kantong belanja) jadi di mobil atau di tas bawa kayak tas belanjaan yang bisa dilipat sendiri untuk belanja atau dijadiin tas kedua ya. 

Kalau enggak plastiknya dipake lagi sampai enggak bisa dipakai,” kata Adinia.

Adinia juga mendukung program pengurangan penggunaan plastik yang kerap digunakan di setiap minimarket.

Baca juga: Adinia Wirasti Puji Bakat Akting Widuri Puteri dalam Film Cek Toko Sebelah 2

Sebab ia mencoba menaruh tas belanjaan di berbagai tempat pribadinya agar tidak lupa.

Adinia merasa sampah plastik masih menjadi masalah di Indonesia. Termasuk, di laut Indonesia.

Oleh karena itu, ia berharap makin banyak masyarakat bisa peduli dengan penggunaan plastik.

"Ya sedih aja sih (melihat banyaknya sampah plastik di laut)," tutur Adinia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi