Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Hujan Tak Buat Penonton Menepi dari Panggung The Changcuters di LifeFest 2023

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Band Changcuters di LifeFest 2023, di Plaza Parkir Timur Senayan, GBK, Jakarta Pusat, Minggu (26/2/2023).
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Penampilan band The Changcuters di festival musik LifeFest 2023, Minggu (26/2/2023) dibumbui hujan deras.

Rintik hujan mulai turun di tengah lagu "Hijrah ke London", pukul 18.55 WIB.

LifeFest 2023 berlokasi di Plaza Parkir Timur Senayan, GBK, Jakarta Pusat.

Sebagian penonton bergegas mengenakan jas hujan atau membuka payung yang mereka bawa. Lainnya ada yang menepi ke booth permainan dekat panggung.

Baca juga: The Changcuters Ajak Penonton Jongkok Lalu Loncat di LifeFest 2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tetapi ada juga yang santai menikmati keseruan bermandikan air hujan.

Sementara The Changcuters secara profesional tetap meneruskan permainan lagu mereka tanpa penutup apapun.

Lagu selanjutnya yang mereka bawakan ialah "Racun".

Para penonton tetap terus bernyanyi, baik yang berada di depan panggung maupun di bawah atap booth.

Baca juga: Fruit Tea World Festival 2022 Dimeriahkan Naura Ayu hingga The Changcuters

"Ini hujan gede banget lho. Kalian enggak mau melipir? Kalian enggak mau berteduh? Kalian keren banget lho," puji Tria, vokalis The Changcuters keheranan.

Tak lama kemudian hujan seras berhenti kala The Changcuters menyanyikan lagu "Main Serong" yang menutup penampilan mereka.

Tria berterima kasih kepada para penonton yang datang dan menyaksikan mereka.

Namun hujan kembali turun setelah The Changcuters turun panggung.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi