Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Private Practice, Spin Off Grey's Anatomi

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Private Practice merupakan serial drama Amerika yang dirilis pada tahun 2007
|
Editor: Inas Twinda Puspita

JAKARTA, KOMPAS.com - Private Practice adalah serial drama Amerika yang dirilis pertama kali pada tahun 2007. 

Serial ini merupakan spin-off dari Grey's Anatomi yang dapat disaksikan di Disney+ Hotstar.

Beberapa pemain yang terlibat dalam serial ini, yaitu Kate Walsh, Paul Adelstein, KaDee Strickland, Taye Diggs, dan lain-lain.

Baca juga: Sinopsis Terbang: Menembus Langit, Kisah Nyata Seorang Motivator

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Private Practice bercerita tentang kehidupan Dr. Addison (Kate Walsh) yang akan bergabung dengan praktik swasta dan meninggalkan Rumah Sakit Seattle Grace.

Ia mendapat pekerjaan baru di Oceanside Wellnes Center, rumah sakit yang didirikan oleh beberapa teman di masa sekolah kedokterannya.

Serial ini akan bercerita seputar kehidupan Dr. Addison di tempat kerja barunya tersebut.

Baca juga: Sinopsis Dear Stranger, Kisah Cinta Segitiga Tiga Orang Sahabat

Selama di Oceanside Wellnes Center, Dr. Addison bekerja sama dengan sahabatnya Dr. Naomi Bennett (Audra Mc.Donald) yang merupakan dokter spesialis kesuburan.

Selain itu, ada pula psikiater Violet Turner (Amy Brenneman), dokter anak Cooper Freedman (Paul Adelstein), dan Pete Wilder (Tim Daly) spesialis pengobatan alternatif.

Para dokter dan staff di Oceanside Wellnes Center membantu Dr. Addison menjalani hari-hari kerjanya.

Baca juga: Sinopsis Amidst A Snowstorm of Love, Kisah Asmara Pebiliar Profesional

Lantas bagaimana kisah kehidupan para dokter di Oceanside Wellnes Center?

Private Practice terdiri atas enam season dan dapat disaksikan di Disney+ Hotstar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi