Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Fans Indonesia Bisa Foto Bareng Alex Turner

Baca di App
Lihat Foto
Twitter Alma Zhafira
Alma Zhafira menceritakan pengalamannya saat bisa berfoto bersama Alex Turner di Bandara Internasional Changi Singapura.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Nama Alma Zhafira seketika menjadi sorotan karena bisa berfoto bersama vokalis grup band Arctic Monkeys, Alex Turner.

Foto tersebut berujung viral karena terasa langka dan sulit didapatkan.

Alma Zhafira juga merasa beruntung karena bisa mengabadikan momen pertemuannya dengan Alex Turner di Bandara Internasional Changi Singapura.

Baca juga: Biodata Personel Arctic Monkeys, Alex Turner sampai Jamie Cook

"Kebetulan aku memang nonton konser Arctic Monkeys di Singapura karena nemenin sepupu yang enggak bisa nonton di Indonesia tanggal 18 Maret," kata Alma saat dihubungi Kompas.com, Kamis (2/3/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat hendak pulang ke Indonesia, Alma Zhafira melihat sosok Alex Turner sedang berjalan di bandara.

Perempuan asal Jakarta ini lalu meminta waktu untuk berswafoto bersama Alex di kesempatan singkat itu.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Piledriver Waltz - Alex Turner

"Waktu diajak foto dia santai aja, mungkin karena aku nanya cukup sopan. Karena sepupuku enggak tanya dulu, langsung foto, malah enggak dapet," kata perempuan berusia 24 tahun tersebut.

Alma Zhafira akhirnya sukses membuat para fans Arctic Monkeys di Indonesia iri.

Alma Zhafira merasa beruntung karena momen berfoto dengan Alex Turner tak mungkin bisa terjadi dua kali.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Glass in the Park - Alex Turner

Sebagai informasi, Arctic Monkeys tengah menjalani tur Asia untuk album terbarunya The Car.

Selain Singapura, Indonesia juga akan menjadi destinasi tujuan dari band asal Sheffield ini.

Konser Arctic Monkeys akan digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara pada 18 Maret 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi