Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Maknai Hari Musik Nasional, Armand Maulana: Musik Indonesia Sampai Detik Ini Tidak Pernah Turun

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Trinity Optima Production
Dok. Trinity Optima Production.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Pada 9 Maret 2023 ini disematkan sebagai Hari Musik Nasional.

Di momen Hari Musik Nasional ini, penyanyi Armand Maulana bersyukur karena industri musik Indonesia tak pernah padam dari tahun ke tahun walau zaman sudah makin berkembang.

“Memaknai Hari Musik Nasional, ya memaknainya selamat aja ya, maksudnya musik Indonesia sampai detik ini tidak pernah turun dan makin bagus. Secara kuantitatif dan kualitatif gitu kerenlah gitu,” ujar Armand Maulana kepada Kompas.com, Kamis (9/3/2023).

Baca juga: Perdebatan tentang Tanggal Hari Musik Nasional

Vokalis band GIGI ini merasakan bagaimana perkembangan industri musik ternyata juga mengikuti perkembangan zaman.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai dari kaset, kemudian berkembang jadi CD hingga berubah ke plaform musik digital yang bisa didengar jutaan bahkan ratusan juta orang.

“Ya seperti tadi saya bilang kondisi industri musik Indonesia enggak pernah turun dari dulu walaupun ganti-ganti format. Dahulu dari kaset, kaset ke CD, sekarang dari CD ke digital tak pernah goyah,” kata Armand.

Baca juga: Sejarah di Balik Hari Musik Nasional yang Diperingati Setiap Tanggal 9 Maret

Bahkan, kini ia melihat banyak musisi-musisi baru yang muncul berkat platform musik digital.

Hal itu yang membuat dirinya justru dengan perkembangan industri musik saat ini.

“Kita tahu sendiri artis-artis baru bisa bermunculan dengan streaming-streaming lagu-lagu mereka di Spotify atau di YouTube atau apa pun di platform digital. Dilihat jutaan bahkan ratusan juta. Tetap industri kita mah tetap asyik gitu enggak pernah turun,” tutur Armand Maulana.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi