Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

4 Rekomendasi Film yang Dibintangi oleh Michelle Yeoh

Baca di App
Lihat Foto
Michelle Yeoh
|
Editor: Inas Twinda Puspita

JAKARTA, KOMPAS.com - Michelle Yeoh merupakan aktris asal Malaysia yang telah membintangi sejumlah film sejak tahun 1980-an.

Tidak hanya terjun ke dalam dunia peran, Michelle Yeoh juga pernah menjuarai ajang kontes kecantikan Miss Malaysia pada tahun 1983.

Melihat perjalanan karirnya, tentu aktris dengan nama panjang Tan Sri Dato' Seri Michelle Yeoh Choo Kheng ini sudah tidak diragukan lagi dalam berakting.

Baca juga: Sinopsis Welcome Home, Liburan Romantis yang Berujung Tragis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat ini, ia juga sedang membintangi beberapa film mendatang seperti Transformer: Rise of The Beast, Wicked: Part One, dan A Haunting in Venice.

Ditambah, kini ia juga telah memenangkan piala bergengsi Oscar dengan nominasi Aktris Terbaik.

Berikut adalah beberapa rekomendasi film terbaru yang pernah dibintangi oleh Michelle Yeoh.

Baca juga: Michelle Yeoh Jadi Orang Asia Pertama yang Menang Aktris Terbaik Oscar

1. Avatar 2: The Way of Water (2022)

Avatar 2 The Way of Water merupakan film besutan James Cameron yang telah tayang sejak Desember 2022 lalu.

Tidak hanya Michelle Yeoh, film dengan genre fiksi ilmiah ini juga dibintangi oleh Sam Worthington, Zoe Saldaña, Kate Winslet, Stephen Lang, dan Sigourney Weaver.

Film ini menceritakan perjalanan Jake Sully (Sam Worthington) yang kini telah tinggal di planet Pandora.

Ia bersama Neytiri (Zoe Saldaña) telah mempunyai anak dan berusaha untuk menyelamatkan keluarganya dari penduduk langit yang mengancam mereka.

Dalam film ini, Michelle Yeoh berperan sebagai seorang ilmuwan berbakat bernama Dr. Karina Mogue.

Baca juga: Sinopsis The Whale, Brendan Fraser Melawan Obesitas

2. The School for Good and Evil (2022)

The School for Good and Evil merupakan film asal Amerika Serikat yang disutradarai oleh Paul Feig.

Film berdasarkan adaptasi novel berjudul sama karya Soman Chainani ini pun dibintangi oleh Sophia Anne Caruso, Sofia Wylie, Laurence Fishburne, Jamie Flatters, dan Kit Young.

Film ini menceritakan kisah dua orang sahabat bernama bernama Sophie (Sophia Anne Caruso) dan Agatha (Sofia Wylie) yang terpilih menjadi siswa di sekolah ajaib.

Sekolah itu dibagi menjadi dua kelompok, yaitu Evers untuk para hero dan Evils untuk para musuh.

Namun, Sophie yang lembut dan Agatha si anak penyihir justru tertukar kelompok ketika bersekolah di sekolah ajaib tersebut.

Dalam film ini Michelle Yeoh berperan sebagai Profesor Emma Anemone, seorang guru kecantikan di sekolah tersebut.

Baca juga: Sinopsis Bureau of Transformer, Petualangan Menjadi Biro Monster

3. Everything Everywhere All at Once (2022)

Everything Everywhere All at Once merupakan film asal Amerika Serikat yang disutradarai oleh Daniel Kwan dan Daniel Scheinert, serta telah rilis sejak Juni 2022

Film bergenre drama komedi ini dibintangi oleh Michelle Yeoh, Stephanie Hsu, Ke Huy Quan, Jenny Slate, Harry Shum Jr., James Hong, dan Jamie Lee Curtis.

Film ini menceritakan tentang seorang wanita keturunan Tionghoa-Amerika bernama Evelyn Quan Wang (Michelle Yeoh) yang menjalankan usaha binatu dengan suaminya.

Ia kemudian mendapatkan misi dari Internal Revenue Service (IRS) untuk mencegah makhluk dimensi lain masuk ke bumi.

Namun Evelyn justru dihadapkan dengan sosok dirinya sendiri yang berasal dari dimensi lain itu.

Baca juga: Avengers: The Kang Dynasty Akan Digarap Sutradara Shang-Chi

4. Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings

Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings merupakan film besutan Marvel Studio yang disutradarai oleh Destin Daniel Cretton.

Film yang telah rilis sejak September 2021 ini dibintangi oleh Simu Liu, Awkwafina, Tony Leung, Michelle Yeoh, Fala Chen, Meng'er Zhang, Florian Munteanu, dan Ronny Chieng.

Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings menceritakan sosok superhero bernama Shang-Chi yang harus dihadapkan dengan masa lalunya.

Ia harus mengalahkan ayahnya sendiri dan menjaga bangsa asal ibunya untuk mencegah monster buruk keluar.

Dalam film ini, Michelle Yeoh berperan sebagai Jiang Nan, saudara dari ibunya Shang-Chi.

Baca juga: Sinopsis Woman Talking, Sekelompok Perempuan Perjuangan Keadilan

Itulah beberapa rekomendasi film terbaru yang dibintangi oleh Michelle Yeoh.

Film mana yang paling jadi favorit Anda?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi