Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Nagita Slavina Ajak 50 UMKM Jualan di Festival Kuliner Jajarans

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Festival Kuliner Jajarans di BNI City, Sabtu (1/4/2023).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Nagita Slavina dikenal sebagai sosok yang doyan masak dan suka kulineran.

Hal ini membuat Nagita Slavina melahirkan ide Festival Kuliner Jajarans.

Kali ini Festival Kuliner Jajarans digelar selama sembilan hari mulai dari Sabtu (1/4/2023) hingga Minggu (9/4/2023) di Stasiun BNI City (BNC).

Ini adalah kali kedua Nagita menggelar Festival Kuliner Jajarans.

Baca juga: Suka Pakai Baju Warna-warni, Nagita Slavina: Enggak Selamanya Bikin Sakit Mata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

 

Nagita mengajak, 50 tenant untuk menjajakan dagangannya di Festival Kuliner Jajarans.

“Sekarang kami ada di stasiun BNI City lagi ada Jajarans festival Ramadhan ini untuk Jajarans kedua. Alhamdulillah di bulan Ramadhan ada sekitar 50an tenan,” ujar Nagita di Stasiun BNI City, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (1/4/2023).

Dari 50 tenant yang diajak jualan di Festival Kuliner Jajarans, kata Nagita, sebagian besar adalah produk UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah).

Baca juga: Tips Tampil Cantik di Bulan Puasa ala Nagita Slavina

Biasanya, produk UMKM yang menjajakan jualannya di Festival Kuliner Jajarans adalah yang masuk dalam kurasi Nagita Slavina sendiri dan timnya. Baik itu produk makanan, minuman, hingga produk pakaian, dan makeup.

“Kalau yang selama ini memang kebanyakan UMKM yang sudah pernah aku coba. Kebetulan aku memang ada konten Jajarans untuk di YouTube channel Rans Entertainment kita kurasi dari situ,” kata Nagita.

Nagita mengatakan, tak menutup kemungkinan Festival Kuliner Jajarans ini digelar lebih sering dengan jumlah tenant yang jualan lebih banyak lagi.

Baca juga: Buka Lowongan di LinkedIn Saat Pandemi, Nagita Slavina: Aku Teleponin Satu-satu

Dengan begitu, tak hanya bisa menghibur orang yang datang, melainkan juga bisa menjadi berkat tersendiri untuk para pengusaha UMKM.

“Penginnya sih semua orang lebih banyak datang pasti itu sih ya, tapi lebih banyak lagi orang yang menikmati mendapatkan berkah dari acara ini, enggak cuma dari yang datang tapi dari jualan di sini, orang-orang di sini mendapatkan kebahagiaan dan keberkahan,” tutur Nagita.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi