Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Segera Cerai dari Indra Bekti, Aldila Jelita Tegaskan Belum Ada Tawaran Main Sinetron

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Aldila Jelita selesai menjalani sidang perceraian dengan presenter Indra Bekti yang beragendakan pengajuan bukti tertulis dan saksi, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (3/4/2023).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Akan segera resmi bercerai dari presenter Indra Bekti, Aldila Jelita menegaskan belum ada tawaran main sinetron.

"Belum, belum ada," kata Aldila Jelita, ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (3/4/2023).

Aldila juga belum berani mengungkapkan apakah ia berminat untuk menjadi artis peran.

"Belum tahu, kita lihat rezekinya sekarang alhamdulillah aku sudah mulai pekerjaan masuk, tapi kalau buat di entertainment-nya belum," ujar Aldila Jelita.

Aldila tidak menjelaskan secara spesifik pekerjaan yang kini ia tekuni.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Di media-media gini juga intinya ya alhamdulillah sudah banyak tawaran di situ," jelasnya.

Perempuan kelahiran Malaysia 37 tahun silam ini mengatakan, kini ia sibuk mengantar dan menjemput dua putrinya ke sekolah lalu menjalankan pekerjaannya.

Ia juga menepis dengan tegas perkiraan kapan ia akan menikah lagi. Terlalu cepat untuk memikirkan hal itu, kata Aldila.

Dia mengaku kini hanya fokus mengurus dua putrinya.

Sementara itu, sidang perceraian Aldila Jelita dan Indra Bekti berlanjut pada Senin (3/4/2023) dengan agenda pengajuan bukti tertulis dan saksi.

Aldila Jelita mengajukan dua saksi yang merupakan temannya dan teman Indra Bekti pula. Pihak Indra Bekti tidak mengajukan bukti dan saksi.

Sidang selanjutnya, tanggal 10 April beragendakan kesimpulan. Lalu sidang putusan dijadwalkan tanggal 17 April.

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi