Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ahmad Dhani Bikin Grup WhatsApp Khusus Pencipta Lagu, Once Tak Dimasukkan

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Ahmad Dhani dan Andra Ramadhan dalam konferensi pers di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (4/4/2023).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Ahmad Dhani melihat urgensi permasalahan royalti musik dan hak cipta bagi para pencipta lagu yang tengah ramai dibicarakan saat ini.

Dhani pun berinisiatif membuat grup WhatsApp berisi para pencipta lagu di Indonesia untuk mencari jalan keluar masalah tersebut.

"Kami ini pencipta lagu sedang guyub. Ini ada WhatsApp grup, komposer-komposer nasional. Rencananya kami akan berkumpul lagi, segera membereskan permasalahan ini," kata Ahmad Dhani dalan konferensi pers di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (4/4/2023).

Adapun grup itu beranggota antara lain Melly Goeslaw, Anji, hingga Anang Hermansyah.

Baca juga: Ahmad Dhani Blak-blakan soal Royalti Lagu Dewa 19 yang Dinyanyikan Once

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Anggotanya, yang kemarin enggak bisa datang, ada Candra Darusman, ada Melly Goeslaw, ada Anji, ada Ade Govinda, Badai Kerispatih, Anang Hermansyah, Rieka Roeslan, Dee Lestari, Makki, ada Denny Casmala," ungkap Dhani.

Selain itu ada juga musisi Indra Lesmana, Piyu gitaris PADI Reborn, dan Yovie Widianto.

Ahmad Dhani sengaja tidak memasukkan Once ke dalam grup tersebut. Menurut Dhani, Once belum bisa disebut sebagai komposer.

Baca juga: Soal Ajak Once di Konser Dewa 19, Ahmad Dhani: Tergantung EO, Masa Harganya Lebih dari Saya?

"Jadi Once itu kan dia mengarang lagu buat Dewa 19, satu lagu doang. Kalau Yovie kan buat siapa saja. Maksud saya Once belum bisa disebut sebagai komposer, karena mengarang lagu itu bareng saya. Kalau enggak bareng saya ya enggak akan jadi lagu itu," tutur Ahmad Dhani.

Satu lagu ciptaan Dhani dan Once yang dimaksud adalah "Cemburu", rilisan Dewa 19 pada tahun 2000 yang masuk dalam album Bintang Lima.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi