JAKARTA, KOMPAS.com- Food vlogger Magdalena Fridawati atau Magdalenaf kembali disorot usai beredar video lawas dirinya ketika mereview makanan di restoran milik YouTuber Fadil Jaidi.
Dalam video singkat yang viral di media sosial, Magdalena terlihat bersama food vlogger lainnya, Felix, sedang memberikan ulasan restoran milik ayah YouTuber Fadil Jaidi.
Namun ada ucapan Magdalena setelah selesai memberikan ulasan makanan yang kemudian kembali disorot.
"Makasih Fadil, ini kita enggak perlu bayar kan?" tanya Magdalenaf pada Fadil Jaidi.
Baca juga: Setelah Viral Curhatan Magdalena, Kini Sikap Food Vlogger Farida Nurhan Dibongkar Penjual Bakso
Mendengar ucapan Magdalena, Felix spontan memberikan responsnya.
"Bayar lah, bayar lah," ujar Felix.
Sikap Magdalena tersebut menjadi perbincangan dan membuatnya kembali dikritik.
"Kirain gimmick, ternyata emang beneran, hahaha," tulis @gguwais.
"Ekspresi dia kaya beneran mau gratis bukan kaya becanda doang," tulis @bimafps.
Baca juga: Curhat Dipandang Sebelah Mata Saat Review Tempat Makan, Food Vlogger Magdalena Justru Banjir Cibiran
"Mukanya Fadil mewakili banget," tulis @irends11.
"Mau dibilang cuma bercanda, tapi muke dia serius," tulis @chyntiavalentyna.
Sementara itu, dalam konten aslinya di channel YouTube Anak Kuliner, Magdalena terlihat tertawa setelah mendengar respons dari Felix.
Di sisi lain, Fadil yang mendapat pertanyaan spontan dari Magdalena kemudian menjawab bahwa mereka tidak perlu membayarnya.
"Enggak, enggak perlu, enggak usah," kata Fadil.
Magdalenaf sebelumnya ramai dikritik karena curhatannya soal dipandang sebelah mata ketika review restoran viral.
"Aku pernah ya ini fun fact, baru tahun lalu, aku datang ke tempat makan, aku udah nunjukin follower aku berapa, bisa bantu sejauh apa," kata Magdalenaf.
"(Dijawab) iya tapi ini kan bisnis, saya dikasih apa," lanjutnya menirukan respons pemilik tempat makan.
Sambil tertawa, Magdalenaf menceritakan pemikirannya ketika mendapat respons seperti itu dari pemilik tempat makan.
"Dalam hati 'pak ini nilainya tidak ternilai loh. Kalau misal lo disuruh bayar ke gue, bisa bayar berapa,'" kata Magdalenaf sambil terkekeh.
Ucapan Magdalena di podcast Samuel Christ itu viral dan mendapat banyak kritik dari berbagai kalangan.
Pemilik podcast, Samuel Christ sendiri telah memberikan klarifikasi atas ucapan Magdalena tersebut dan meminta maaf karena telah membuat kegaduhan di media sosial.