Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Erika Carlina Pernah Tak Dianggap di Lokasi Syuting Saat Awal Jadi Artis

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Aktris Erika Carlina usai jumpa pers perilisan poster dan trailer film horor Sosok Ketiga, di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (13/4/2023).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Selebgram sekaligus aktris Erika Carlina mengungkapkan pengalamannya pernah tak dianggap ketika awal merintis karier menjadi aktris.

Erika tidak menyebutkan spesifik waktu kejadian atau pun orang yang melakukannya.

Namun, pengalaman itu ia alami di lokasi syuting.

Baca juga: Erika Carlina Bakal Segera Rilis Singel dan Lagu Duet bareng Melly Goeslaw

"Pernah sih maksudnya kayak enggak dianggap gitu. Pernah banget. Cuma enggak diambil hati bahkan sekarang aku udah lupa, lebih bukan ke pemainnya, orang-orang di lokasinya. Ya enggak dianggap pemain aja," tutur Erika Carlina, saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (13/4/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erika hanya membenarkan bahwa orang yang memperlakukannya demikian adalah kru syuting.

"Aku lupa ya. Pokoknya kru lah. Kita mau nanya apa itu enggak diladenin," tutur Erika.

Baca juga: Erika Carlina Pernah Tak Dianggap di Lokasi Syuting Saat Awal Jadi Artis

Lain cerita, Erika sempat menduga terlalu jauh soal sikap seniornya yang jauh lebih dulu masuk ke industri hiburan, yakni aktris Olla Ramlan.

Kala itu Erika satu produksi dengan Olla untuk film Sakral (2018).

"Aku merasa wah ini artis senior dia bakal kayak gimana ya. Ternyata salah, itu cuma insecure aku aja. Ternyata dia orangnya mau menggandeng, 'Sini duduk bareng', 'Enggak apa-apa kak aku duduk di bawah aja'. Ya gitu baik, mau ngajarin aku, mau nanya, dia mau ngasih tahu," tutur Erika.

Erika mengatakan, sebenarnya ia sudah mulai berkarier di dunia seni peran sejak 2015, tetapi dahulu sekadar menjadi cameo.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi