Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kenalkan Ayu Ting Ting ke Keluarga, Boy William Beri Penjelasan

Baca di App
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Boy William kerap dihubungkan denganpedangdut Ayu Ting Ting.

Kabar tersebut semakin menguat ketika Boy mengenalkan Ayu Ting Ting kepada keluarga intinya yang terlihat lewat tayangan vlog di YouTube.

"Jadi sekarang kami teman baik. Dari dulu, aku punya teman atau pasangan, ya selalu kenalkan ke keluarga. Aku ingin tahu bagaimana mereka blending dengan keluarga, gimana cara mereka nyambung sama keluarga," kata Boy dikutip dari kanal YouTube Merry Riana, Jumat (21/4/2023).

Baca juga: Boy William Mengaku Susah Move On dari Karen Vendela

Selanjutnya, Boy menyerahkan kepada Tuhan soal hubungannya dengan Ayu Ting Ting.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kenalan dulu, serius atau tidak, semuanya rencana Tuhan," lanjut Boy.

Menurut Boy, hubungannya dengan Ayu Ting Ting sangat menarik.

"Ini hubungan sangat menarik dan dua budaya berbeda ini disatukan, bagaimana itu ya bakal jadi menarik," ujar Boy.

Baca juga: Panggilan Boy William untuk Ayu Ting Ting Jadi Sorotan, Apa Itu?

Boy menambahkan, oma dan ibunya tak sabar untuk bisa bertemu dan berkenalan dengan Ayu Ting Ting.

"Oma selalu tanya 'kapan dikenalin, kapan say hi'. Karena dia dengar dari berita doang. Gue bukan orang yang curhat-curhatan. Jadi gue bilang Ayu untuk datang dan bertemu," tutur Boy.

Setelah pertemuan itu, Boy dan Ayu sering membuat konten bersama.

Baca juga: Baim Wong Kapok Bikin Konten Prank, Lihat Kasus Boy William Jadi Semakin Takut

Boy memastikan, pertemuan antara Ayu dan keluarganya murni terjadi bukan karena settingan.

"Mereka semua itu pertama bertemu. Dengan Ibu dan Oma. Dia ramah sekali ke orang di sekitar," tutup Boy William.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi