Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Seraph of the End, Dunia yang Berakhir dan Kemunculan Vampir

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Sinopsis Anime Seraph of the End (2015)
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com - Seraph of the End adalah serial anime yang dirilis pada tahun 2015 lalu.

Anime ini merupakan adaptasi dari manga dengan judul yang sama karya Takaya Kagami dan Yamato Yamamoto.

Selain memiliki versi anime dan manga, Seraph of the End juga memiliki versi light novel yang dirilis pada tahun 2013.

Adapun seiyuu yang mengisi suara di anime ini adalah Saori Hayami (Shinoa Hiragi), Kensho Ono (Mikaela Hyakuya), dan Yuuichi Nakamura (Guren Ichinose).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anda bisa menyaksikan Seraph of the End di Netflix.

Baca juga: Sinopsis Gremlins: Secrets of the Mogwai, Petualangan Sam Wing dan Gizmo

Anime ini mengambil latar waktu pada tahun 2012, saat dunia diduga telah berakhir karena virus buatan manusia.

Virus tersebut melanda penduduk dunia dan menyerang orang dewasa, sehingga yang tersisa hanyalah anak-anak berusia 13 tahun.

Setelah virus yang menyebar, muncullah vampir yang mengaku telah menaklukan dunia dan akan menjadi pelindung dunia.

Baca juga: Sinopsis Project Gutenberg, Kisah Geng Pemalsuan Uang

Sayangnya perlindungan yang mereka berikan tidak gratis dan para vampir meminta darah sebagai bayarannya.

Di sebuah panti asuhan, Yuichiro, Mikaela, dan teman-temannya berusaha melarikan diri dari vampir.

Hal ini malah menyebabkan Mikaela dan teman-temannya yang lain meninggal sehingga rencana ini gagal.

Baca juga: Sinopsis Our Robot Overlords, Bumi dalam Jajahan Robot

Yuichiro kemudian diselamatkan oleh salah satu anggora Moon Demon Company yang memusnahkan vampir.

Yuichiro pun tumbuh untuk memberantas vampir dan ingin membalaskan dendamnya kepada para vampir yang sudah membunuh teman-temannya dulu.

Bagaimana kelanjutan Yuichiro yang ingin balas dendam?

Saksikan Seraph of the End yang tayang di Netflix.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi