Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Onadio Leonardo Ungkap Hampir Menyerah Jalani Syuting Film Hello Ghost

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.,+
Onad saat ditemui di CGV Grand Indonesia kawasan Thamrin, Jakarta Pusat pada Jumat (5/5/2023).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dan aktor Onadio Leonardo didapuk menjadi pemeran utama dalam film Hello Ghost karya sutradara Indra Gunawan.

Onad menceritakan sebuah kejadian menarik di tengah proses syuting film Hello Ghost.

Rupanya mantan vokalis Killing Me Inside ini sempat ingin menyerah ikut dalam proyek film ini.

“Tadinya (pas proses syuting) gue udah mau keluar dari film ini,” kata Onad dalam jumpa pers di CGV Grand Indonesia kawasan Thamrin, Jakarta Pusat pada Jumat (5/5/2023).

Baca juga: Film Hello Ghost Tayang pada 11 Mei 2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awalnya Onad mengira proses syuting akan menarik karena dia bermain film dengan teman-temannya seperti Enzy Storia, Hesti Purwadinata, hingga Tora Sudiro.

Onad mengalami hal tak terduga.

“Kok gue dijauhin sama semua orang ya. Gue sempat baper, ‘apa sih nih syuting kok enggak fun’, karena gue punya banyak kelemahan ya,” tutur Onad.

Ternyata para pemeran lain sengaja menjauhi Onad karena ingin dia mendalami karakternya sebagai Kresna.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Film Hello Ghost, Segera di Bioskop!

Dalam film Hello Ghost, Kresna dikisahkan seorang pemuda yang depresi dalam hidup dan ingin bunuh diri.

“Dia (Onad) merasa syuting akan fun karena teman-teman dia, sorry kita menjauhi dia. Aku cukup tegas juga, ‘Nad kalau kita serius kita bisa kok’,” ucap Enzy Storia.

Onad bersyukur mendapat bantuan dari rekan-rekan mainnya.

“Film ini berkat kalian, serius,” ujar Onad.

Baca juga: Berharap Hello Ghost Sesukses Versi Aslinya, Onadio Leonardo: Gue Deg-degan

Film Hello Ghost mengisahkan seorang pemuda bernama Kresna (Onadio Leonardo) yang berniat bunuh diri.

Kresna merasa putus asa karena sudah tidak memiliki siapa-siapa dan mengalami depresi.

Suatu ketika dia diikuti empat hantu. Di saat yang sama, Kresna bertemu dengan Linda (Enzy Storia) yang tampak peduli dengannya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi