Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Potret Pesta Adat Batak Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Manortor hingga Manjomput Tumpak

Baca di App
Lihat Foto
Instgram/@jscmila, @terralogical
Artis peran Jessica Mila dan Yakup Hasibuan menjalani foto pra-wedding mengenakan pakaian adat Batak di Danau Toba, Sumatera Utara.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Jessica Mila dan suaminya, Yakup Hasibuan menggelar pesta adat Batak di Gedung Balai Samudra, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (6/5/2023).

Sebelumnya, Mila dan Yakup telah menjalani pemberkatan pernikahan di Gereja HKBP Rawamangun, Jakarta Timur, Jumat (5/5/2023).

Pesta adat Batak ini pun digelar setelah pengantin resmi di hadapan Tuhan.

Baca juga: Yuki Kato Minta Maaf Tak Bisa Hadiri Pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan

Perayaan pernikahan Mila dan Yakup kental dengan perpaduan adat Batak Toba dan Simalungun.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkaian proses pesta adat dimulai dengan penyambutan kedua pengantin dilanjut dengan penyambutan hula-hula dan Raja Parhata.

Momen keseruan dari pesta unjuk itu dibagikan oleh Mila dalam akun Instagramnya.

Pakai Sortali

Jessica Mila telah resmi mendapat marga boru Damanik.

Pada pesta pernikahannya, Jessica Mila tampil menawan mengenakan Sortali.

Sortali merupakan ikat kepala berwarna merah dengan lapisan emas.

Baca juga: Cerita Menarik dari Pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Sikap Febby Rastanty hingga soal Sinamot

Manortor

Tak ketinggalan, Mila juga melakukan manortor atau menari tor-tor.

Mila terlihat luwes menggerakkan kedua tangannya untuk manortor.

Mila bersama Yakup berjalan di tengah para tamu undangan sambil manortor. 

Selain itu, Mila dan Yakup juga kompak menyanyi dan menari lagu Batak.

Baca juga: Perjalanan Cinta Jessica Mila dan Yakup Hasibuan

Manjomput tumpak

Salah satu momen yang tak terlupakan adalah ketika Mila diharuskan manjomput tumpak atau mengambil amplop.

Pemain film Perfect Strangers ini terlihat mengambil sejumlah amplop dengan menggunakan satu tangan.

Raja Parhata lalu meminta Mila memberikan amplop-amplop tersebut ke suaminya.

Ulos Hela

Jessica Mila juga menjalani prosesi Ulos Hela. Dalam prosesi ini, Mila dan Yakup mendapatkan kain ulos yang diberikan orangtua pengantin wanita.

Pemberian ulos itu menandakan orangtua pengantin wanita menyetujui pernikahan dengan pengantin pria.

Terlihat Mila dan Yakup duduk, lalu ibunda Mila mengalungkan ulos di pundak anak dan menantunya itu. 

Pemberian ulos juga diberikan para keluarga dekat lainnya.

Penampilan Lyodra

Pesta unjuk Jessica Mila dan Yakup Hasibuan diramaikan oleh penampilan dari Lyodra Ginting.

"Hiburan malam ini. Terima kasih untuk penampilan luar biasanya @lyodraofficial," tulis Mila dalam Instagramnya dikutip Kompas.com, Minggu (7/5/2023).

Dalam beberapa unggahan di Instagramnya, Lyodra terlihat membawakan lagu-lagu daerah Sumatra Utara.

Meskipun demikian, juara Indonesian Idol X ini tetap menyanyikan salah satu lagu hitsnya yang berjudul "Sang Dewi."

"Happy wedding Kak Mila dan Kak Yakup. GBU," tulis Lyodra.

Diberitakan sebelumnya, Jessica Mila dan Yakup Hasibuan telah resmi menikah di Gereja HKBP Rawamangun, Jakarta Timur, pada Jumat 5 Mei 2023.

Sebelumnya, pasangan ini sudah melewati berbagai prosesi acara dari mulai Martumpol, Mangain, Mahrusip, hingga Martonggo Raja.

Rencananya proses pernikahan ini akan ditutup dengan resepsi pernikahan yang digelar di Bali.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi