Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sembuh dari Kanker Limfoma, Ari Lasso Rutin Kontrol

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Penyanyi Ari Lasso saat konferensi pers pengumuman konsernya yang bertajuk 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso, di kawasan SCBD, Jakarta Selatan (8/5/2203).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah setahun sembuh dari kanker limfoma penyanyi Ari Lasso masih rutin melakukan kontrol medis.

Ia mengatakan telah menjalani pemeriksaan beberapa waktu lalu dan pekan ini pun ada jadwal pemeriksaan.

"Nanti sebelum tur aku akan melakukan beberapa tes lagi," kata Ari Lasso saat jumpa pers di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin (8/5/2023).

Baca juga: Konser 3 Dekade Karier Ari Lasso hingga Kenang Bayaran Pertama Bersama Dewa 19

Ari Lasso juga masih minum obat sebelum makan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hanya minum obat untuk mempersiapkan khusus untuk makan," ucap Ari Lasso.

Kini, ia juga menjaga pola makan dan berusaha mempertahankan berat badannya di angka 63 sampai 64 kilogram.

Baca juga: Ari Lasso Beberkan Rencananya Setelah 30 Tahun Berkarier

Penyanyi kelahiran tahun 1973 ini juga nyaman dengan penampilannya kini yang berambut pendek.

"Kemarin memang botak banget, terus kayaknya senang pendek karena kalau enggak keramas dan enggak mandi itu enggak ketahuan," ujarnya bercanda.

Mulai Juni nanti Ari Lasso akan menjalani tur konser "3 Dekade Perjalanan Cinta Ari" sebagai bentuk perayaan 30 tahun berkarier.

Baca juga: 30 Tahun Berkarier sebagai Penyanyi, Ari Lasso: Kayak Baru Kemarin

Konser akan dibuka di Solo, Jawa Tengah tanggal 10 Juni nanti.Kemudian di Surabaya, Jawa Timur (17 Juni); Malang, Jawa Timur (24 Juni); dan Jakarta (8 Juli).

Sebagai informasi, Ari Lasso mengumumkan ia menderita kanker limfoma pada September 2021.

Ia kemudian menjalani kemoterapi selama lima kali dan akhirnya dinyatakan sembuh pada Februari 2022.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi