Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ajak Alan Walker Pose di Atas Mobil Sport, Raffi Ahmad: Enggak Apa-apa, Ada Asuransi

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @alanwalkermusic
Raffi Ahmad dan Alan Walker
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Presenter Raffi Ahmad antusias menyambut Alan Walker yang datang ke rumahnya di Andara.

Raffi bahkan mengizinkan DJ dan produser musik asal Norwegia itu untuk pose sambil berdiri di atas mobil sport miliknya.

"Alan Walker di situ, enggak apa-apa, (ada) asuransi, it's okay," kata Raffi dikutip dari YouTube Rans Entertainment.

"Di mana?" tanya Alan yang terlihat bingung karena diizinkan Raffi untuk naik ke atas mobil.

Mengikuti isyarat dari Raffi, Alan kemudian naik ke atas mobil sport Lamborghini Aventador milik Raffi Ahmad yang dulu pernah terbakar.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Respons Alan Walker Lihat Ada Lift Mobil di Rumah Raffi Ahmad

Setelah berpose di atas mobil sport, Raffi juga mengajak Alan Walker berpose dengan dua mobil Rolls Royce miliknya.

Namun berbeda dengan sebelumnya, kali ini Raffi hanya meminta Alan untuk berdiri diantara dua mobil Rolls Royce.

"Jangan (berdiri) kalau di situ, di samping mobil ini oke," ucap Raffi.

"Karena enggak ada asuransi," imbuhnya.

Sementara itu melalui Instagram Story miliknya, Alan Walker mengungkap kekaguman ketika melihat lift mobil di garasi Raffi Ahmad.

Baca juga: Berkunjung ke Rumah Raffi Ahmad, NCT Doyoung: Rafathar Aku Iri Sama Kamu

"Lihat lift ini, ini g**a," ujarnya dikutip dari Instagram Story @alanwalkermusic.

Dalam video lain, Alan juga memperlihatkan koleksi mobil Raffi Ahmad.

"Ini g**a, lihat itu," ujarnya sambil menyorot ke arah koleksi mobil Raffi Ahmad.

Sambil berkelakar, Raffi mengatakan mengajak Alan Walker berfoto dengan mobil-mobil koleksinya bisa dijual lebih mahal.

"Aku pengin ambil foto sama Alan lalu aku jual mobilnya, Alan was here," ucap Raffi diiringi tawa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi