Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sara Fajira Angkat Budaya Sunda Lewat Lagu Mantra Surugana

Baca di App
Lihat Foto
Kanal YouTube Yellow Claw
Sara Fajira dalam video klip DRXGS.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Sara Fajira baru saja merilis lagu berlatar budaya Sunda berjudul "Mantra Surugana" pada Mei 2023.

Singel tersebut menjadi salah satu soundtrack film horor terbaru produksi Peregrine Studios yang bekerja sama dengan Adhya Pictures berjudul sama.

“Lagu ini ceritanya tentang mantra Jawa Barat atau sunda kuno yang telah meneror dan membuat banyak hal buruk datang ke kehidupan seseorang,” ungkap Sara dikutip dari siaran pers, Senin (5/6/2023).

Baca juga: Sara Fajira Perankan Karakter Paling Gila di Film Para Betina Pengikut Iblis

“Contohnya seperti mimpi buruk, kutukan, tragedi dan bahkan terjerumus ke dalam kesengsaraan jiwa yang disebabkan oleh mantra ini,” lanjutnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan hal yang baru bagi Sara Fajira untuk menghadirkan budaya dalam lagunya.

Sebelumnya, Sara Fajira dikenal lewat lagu "Lathi", hasil kolaborasi dengan Weird Genius.

Karya-karya Sara Fajira ternyata turut dinikmati oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Baca juga: Trailer Para Betina Pengikut Iblis Dirilis, Dibintangi Mawar De Jongh dan Sara Fajira

Lewat unggahan di media sosial, Sandiaga Uno mengaku bangga bahwa karya Sara Fajira selalu sarat dengan unsur budaya Indonesia.

“Saya sangat kagum dan semoga ini memotivasi para pelaku kreatif lainnya untuk terus berinovasi dan berkolaborasi,” tulis Sandiaga Uno di akun media sosialnya.

Tak hanya itu, Sara Fajira mendapat tawaran untuk dapat bekerjasama dalam penggarapan albumnya bersama Kemenparekraf.

Baca juga: Jadi Perempuan Hamil di Film Bayi Ajaib, Sara Fajira Dibantu oleh Ibunya

Didukung Kemenparekraf, rangkaian promosi single dan upcoming album dari Sara Fajira juga akan berlanjut dengan Tour Mantra yang nantinya akan dilakukan ke 7 kota di Indonesia.

Original Soundtrack dan video musik "Mantra Surugana" telah rilis di kanal Youtube Sara Fajira dan dapat dinikmati di seluruh platform streaming musik saat ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi