Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Kizazi Moto: Generation Fire, Animasi Distopia Berlatar Budaya Afrika

Baca di App
Lihat Foto
Sinopsis serial animasi Kizazi Moto: Generation Fire
|
Editor: Inas Twinda Puspita

JAKARTA, KOMPAS.com - Kizazi Moto: Generation Fire merupakan serial animasi hasil garapan rumah produksi Walt Disney Animation Studios.

Serial dengan 10 episode ini nantinya akan tayang melalui layanan streaming Disney+ Hotstar pada 5 Juli 2023 mendatang.

Adapun animasi ini akan dibintangi oleh pengisi suara seperti Amir Hedayah, Mo Ismail, Florence Kasumba, dan Hakeem Kae-Kazim.

Baca juga: Sinopsis Kitti Katz, Animasi tentang Superhero Berwujud Kucing

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kizazi Moto: Generation Fire akan menceritakan kisah visioner masa depan dari Afrika yang tersebar ke dalam 10 wilayah.

Mereka semua tersebar ke seluruh belahan dunia dan harus menghadapi kehidupan masa depan distopia.

Bahkan, beberapa kali mereka harus melalui perjalanan lintas waktu hingga bertemu makhluk asing.

Baca juga: Sinopsis Elemental: Forces of Nature, Percintaan Dua Elemen berbeda

Visioner tersebut adalah Ahmed Teilab (Mesir), Simangaliso 'Panda' Sibaya dan Malcolm Wope (Afrika Selatan), Terence Maluleke dan Isaac Mogajane (Afrika Selatan), serta Ng'endo Mukii (Kenya).

Kemudian, ada juga Shofela Coker (Nigeria), Nthato Mokgata dan Catherine Green (Afrika Selatan), serta Pious Nyenyewa dan Tafadzwa Hove (Zimbabwe).

Baca juga: Sinopsis Le Petit Nicolas, Animasi Masa Kecil yang Sederhana

Terakhir, ada Tshepo Moche (Afrika Selatan), Raymond Malinga (Uganda), dan Lesego Vorster (Afrika Selatan).

Para pemirsa akan disuguhkan dengan penjelajahan dunia baru melalui sudut pandang budaya Afrika yang unik.

Baca juga: Sinopsis Ride Your Wave, Kisah Cinta Berbeda Alam

Seperti apa kisah mereka?

Nantikan serial animasi Kizazi Moto: Generation Fire di Disney+ Hotstar, segera.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi