Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Bohemian Rhapsody, Ceritakan Awal Mula Terbentuknya Band Rock Queen

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Poster film Bohemian Rhapsody (2018), dimana Rami Malek berperan sebagai Freddie Mercury.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Bohemian Rhapsody bisa jadi tontonan yang seru di hari libur, terlebih bagi penggemar band rock Queen.

Bohemian Rhapsody tayang di Trans TV pada Sabtu (24/6/2023) hari ini pukul 21.30 WIB.

Film Bohemian Rhapsody diangkat dari kisah nyata untuk merayakan musik band rock legendaris Queen.

Termasuk, kisah vokalis Queen, Freddie Mercury, yang dikenal menentang tradisi dan stereotip hingga menjadi salah satu penghibur yang paling dicintai di planet ini.

Baca juga: Sinopsis Tomo-chan is a Girl!, Gadis Tomboy yang Jatuh Cinta!

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahkan, Queen bisa membuat acara pentas konser amal terbesar, Live Aid, yang diselenggarakan di tahun 1985.

Momen ini lah yang melegendariskan status mereka sebagai band live terbaik.

Berlatar belakang pada tahun 1970, Farrokh Bulsara (Rami Malek) diceritakan sebagai seorang mahasiswa Parsi India dan bekerja sebagai penangan bagasi di Heathrow Airport.

Farrokh saat itu ikut menonton sebuah band lokal Smile, yang tampil di sebuah klub malam. Smile adalah band yang sudah lama ia ikuti.

Baca juga: Sinopsis Camp Zerobaseone, Reality Show Pertama ZEROBASEONE!

Sampai akhirnya Farrokh bertemu dengan gitaris Smile, Brian May (Gwilym Lee) dan drummer Roger Taylor (Ben Hardy).

Farrokh juga menawarkan diri untuk menggantikan vokalis mereka, Tim Staffel (Jack Roth) yang baru saja keluar dari band.

Awalnya, para personel band Smile ini ragu menerima Farroukh. Namun, hal itu tidak membuat Farroukh putus asa.

Farroukh hanya bernyanyi dan memamerkan apa yang bisa dilakukannya.

Hingga akhirnya Brian dan Roger mau menerima Farroukh sebagai vokalis pengganti Tim dengan beberapa pertimbangan.

Farroukh kemudian membentuk band bersama John Deacon (Joseph Mazello), Roger Taylor dan Brian May yang diberi nama Queen.

Queen kemudian mulai dapat perhatian di atas panggung dengan penampilan mereka yang ciamik. Setelah itu, Farroukh memutuskan untuk mengganti namanya menjadi Freddie Mercury.

Freddie dan para personel Queen lainnya berencana menggelar konser di Inggris menggunakan mini van.

Dia juga menjualnya demi membiayai rekaman album pertama mereka. Album tersebut nantinya akan membawa nama Queen meroket.

Suatu saat, John Reid (Aiden Gillen) yang bekerja dengan Elton John mendengarkan demo mereka dan mengajukan diri bertemu dan mengelola band Queen.

Pada 1975, band Queen mulai tur ke Amerika dengan menggandeng pengacara Jim Beach (Tom Hollander).

Kemudian Queen bersama Reid dan Beach bertemu produser rekaman EMI Ray Foster (Mike Myers) untuk membuat album berikutnya.

Freddie mengusulkan album selanjutnya dengan judul A Night at the Opera. Dari situ, Freddie mulai menciptakan banyak lagu dan karyanya itu disukai banyak orang.

Lagu-lagu yang diciptakan Freddie disebut sebagai mahakarya. Salah satunya, lagu “Bohemian Rhapsody.”

Film ini juga menceritakan tentang awal mula Freddie terkena penyakit AIDS. Sebab penyakitnya secara tragis merenggut nyawanya pada tahun 1991 dalam usia 45 tahun.

Saksikan selengkapnya film Bohemian Rhapsody di Trans TV.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi