Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kim Si Eun Dikabarkan Jadi Pemeran Utama di Squid Game 2, Netflix Angkat Bicara

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Artis Kim Si Eun dikabarkan akan menjadi salah satu pemain serial Squid Game 2.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Artis Kim Si Eun dikabarkan akan menjadi salah satu pemain serial Squid Game 2.

Kabar itu dilaporkan portal berita Korea Selatan, OSEN, pada 26 Juni 2023.

Kim Si Eun dilaporkan akan menjadi pemeran utama wanita di serial original Netflix, Squid Game 2.

Netflix ikut menanggapi adanya laporan tersebut. Namun, rupanya Netflix belum mau mengonfirmasi hal tersebut.

Baca juga: Jo Yu Ri Eks IZ*ONE Dan Park Gyu Young Dikabarkan Main di Squid Game 2

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Sulit untuk mengonfirmasi,” kata Netflix dikutip dari Soompi, Senin (26/6/2023).

Sebelumnya, Kim Si Eun telah menang sebagai Artis Baru Terbaik dalam kategori film di Baeksang Arts Awards ke-59 untuk perannya sebagai Sohee dalam film Next Sohee.

Kini Squid Game 2 tengah bersiap untuk memulai syutingnya setelah mengkonfirmasi bahwa sejumlah pemeran musim pertama bakal main lagi.

Baca juga: Daftar Pemeran Squid Game 2

Seperti Lee Jung Jae, Lee Byung Hun, Wi Ha Joon, dan Gong Yoo.

Kemudian, ada para pemeran baru Squid Game 2, yakni Im Siwan, Kang Ha Neul, Park Sung Hoon, dan Yang Dong Geun.

Jo Yu Ri dan Park Gyu Young yang juga dilaporkan akan membintangi drama tersebut. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Soompi
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi