Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Rachel Brosnahan Akan Perankan Lois Lane di Film Superman: Legacy

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/CINDY ORD
Aktris Rachel Brosnahan menghadiri acara Just For Us Broadway Opening Night di Hudson Theatre, New York City, pada 26 Juni 2023.
|
Editor: Kistyarini

KOMPAS.com - DC Studios akhirnya mengumumkan pemeran utama dari film Superman: Legacy yang akan disutradarai oleh James Gunn.

David Corenswet akan berperan sebagai Clark Kent didampingi Rachel Brosnahan sebagai Lois Lane.

Superman: Legacy akan membuka lembaran baru DC Studios di bawah supervisi James Gunn dan Peter Safran.

Rachel Brosnahan mulai melejit setelah tampil di serial House of Cards Netflix.

Baca juga: Aktor David Corenswet Dipilih Jadi Pemeran Superman

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun namanya semakin melambung ketika membintangi serial Amazon, The Marvelous Mrs. Maisel.

Terbaru Rachel Brosnahan tampil sebagai lawan main dari Benedict Cumberbatch di film The Courier.

Tak hanya itu, Rachel juga masuk dalam jajaran pemain film Dead For a Dollar bersama Chritoph Waltz dan Willem Dafoe.

Rachel Brosnahan akan menggantikan Amy Adams yang sebelumnya menghidupkan karakter Lois Lane di film Man of Steel (2013).

Baca juga: James Gunn Mencari Superman Baru

Superman: Legacy juga akan menandai berakhirnya era Henry Cavill sebagai Clark Kent atau Superman.

"Film ini berfokus pada Superman yang menyeimbangkan peninggalan Kryptonnya dengan sisi kemanusiannya," kata Safran dalam sebuah wawancara.

"Dia adalah perwujudan dari kebenaran, keadilan, dan dengan cara Amerika. Dia adalah kebaikan di dunia yang menganggap kebaikan sebagai sesuatu yang kuno," lanjutnya.

Superman: Legacy diproyeksikan untuk tayang pada 11 Juli 2025.

Baca juga: James Gunn Pastikan Ada Pemain Guardians of the Galaxy di Film Superman: Legacy

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi