Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Baru Bikin Akun TikTok, Amanda Manopo: FYP Itu Apa Sih?

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Aktris Amanda Manopo ditemui di sebuah klinik kecantikan di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat, Rabu (24/5/2023).
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Andika Aditia

KOMPAS.com - Artis peran Amanda Manopo menjajal pengalaman baru dalam bermedia sosial.

Pengalaman baru ini Amanda Manopo rasakan dengan membuat akun TikTok pertamanya.

Sebelumnya, Amanda Manopo tak bersentuhan dengan media sosial TikTok yang berasal dari China.

Baca juga: Tak Selalu Tampil Pakai Makeup, Amanda Manopo: Sesuai Kebutuhan

Meski baru seminggu dibuat, pengikut Amanda Manopo langsung melesat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak main-main, pengikut Amanda Manopo sudah menyentuh 4,5 juta followers.

Jumlah suka yang memberi like ke semua unggahan Amanda Manopo pun sudah mencapai 28 juta like.

Baca juga: Cerita Amanda Manopo Pernah Merasa Insecure Saat Bercermin

Namun, Amanda Manopo tak bisa menutupi awamnya. Di salah satu unggahannya, Amanda Manopo bertanya dengan menuliskan pertanyaannya di keterangan unggahan.

"Jadi FYP tuh apa sih guys?" tulis Amanda Manopo di keterangan unggahan akun TikTok-nya, dikutip Senin (3/7/2023).

Melihat hal ini, pengikut Amanda Manopo pun tersentak. Mereka merasa terhibur campur heran dengan Amanda Manopo.

Baca juga: Di Balik Amanda Manopo Tinggalkan Ikatan Cinta, Merasa Cukup dan Ingin Keluar dari Karakter Andin

Entah Amanda Manopo bergurau atau serius, para pengikut Amanda Manopo menyebut bisa-bisanya pemeran Andien di Ikatan Cinta ini tak tahu istilah padahal kontennya sering menjadi trending di TikTok meski baru dibuat.

Adapun, sejauh ini Amanda Manopo menghiasi akun TikTok-nya dengan beragam konten bertema makeup dan sebagainya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi