Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Link dan Cara Beli Tiket Konser Taylor Swift di Singapura

Baca di App
Lihat Foto
Ticket Master
Poster konser Taylor Swift The Eras Tour di Singapura.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Tiket konser The Eras Tour Taylor Swift di Singapura sudah bisa dibeli mulai hari ini, Rabu (5/7/2023).

Penjualan tiket terbagi menjadi dua sesi, yakni sesi khusus untuk pemegang kartu UOB dan umum.

Untuk pemegang kartu UOB, sesi penjualan tiket dibuka dari tanggal 5 Juli 2023 pukul 12.00 waktu Singapura atau 11.00 WIB sampai 7 Juli 2023 pukul 09.00 waktu Singapura atau 08.00 WIB.

Konser Taylor Swift di Singapura akan digelar selama enam hari pada tanggal 2-4 dan 7-9 Maret 2024.

Baca juga: Tips Ikut War Tiket Konser Taylor Swift di Singapura

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

link dan cara beli tiket konser Taylor Swift di Singapura untuk pemegang kartu UOB

1. Pastikan Anda sudah mendaftar akun di Ticketmaster dan masuk ke tautan ini https://ticketmaster.sg/login

2. Siapkan juga Kartu Kredit UOB Anda yang memenuhi syarat karena Anda akan diminta untuk memasukkan 6 digit pertama dari nomor kartu untuk menikmati penawaran eksklusif ini

3. Kunjungi https://ticketmaster.sg/ dan klik Taylor Swift - fitur sorotan pertama di situs web. Anda akan ditempatkan dalam antrean agar proses pembelian tiket adil bagi semua orang. Perlu diperhatikan: Waktu Anda di dalam Waiting Room tidak menentukan tidak menentukan posisi Anda di dalam antrean

4. Setelah Anda mendapatkan tempat dalam antrean, jangan refresh browser Anda karena Anda akan terdorong ke ujung antrean

5. Ketika tiba giliran Anda, Anda akan diarahkan ke https://ticketmaster.sg/activity/detail/24_taylorswift, Klik BELI TIKET, pilih tanggal konser yang diinginkan lalu masukkan 6 digit pertama nomor kartu UOB Anda

6. Ikuti langkah-langkah selanjutnya untuk menyelesaikan pembelian tiket Anda dan pastikan untuk memasukkan Kartu UOB yang masih berlaku untuk pembayaran.

Baca juga: Tak Dapat Kode Akses Konser Taylor Swift? Cek Langkah-langkahnya

Daftar harga tiket konser Taylor Swift di Singapura

• CAT 1: 348 dolar Singapura atau sekitar Rp 3.870.747

• CAT 2: 328 dolar Singapura atau sekitar Rp 3.648.290

• CAT 3: 288 dolar Singapura atau sekitar Rp 3.203.377

• CAT 4: 248 dolar Singapura atau sekitar Rp 2.758.463

• CAT 5: 168 dolar Singapura atau sekitar Rp 1.868.636

• CAT 6: 108 dolar Singapura atau sekitar Rp 1.201.266

Lihat Foto
ticketmaster.sg
Seatplan Taylor Swift di Singapura
Daftar harga tiket VIP Package konser Taylor Swift di Singapura

• VIP 1: 1.228 dolar Singapura atau sekitar Rp 13.658.843

• VIP 2: 728 dolar Singapura atau sekitar Rp 8.097.425

• VIP 3: 628 dolar Singapura atau sekitar Rp 6.985.141

• VIP 4: 528 dolar Singapura atau sekitar Rp 5.872.857

• VIP 5: 428 dolar Singapura atau sekitar Rp 4.760.574

• VIP 6: 328 dolar Singapura atau sekitar Rp 3.648.290

Perlu dicatat bahwa harga tiket yang tertera belum termasuk biaya pemesanan atau booking fee.

Baca juga: Jelang War Tiket Konser Taylor Swift di Singapura, Apa Saja yang Harus Disiapkan?

Besaran booking fee yang ditentukan oleh harga tiket konser Taylor Swift

• 20 dolar Singapura atau sekitar Rp 222.456 untuk harga tiket di atas 500 dolar Singapura atau sekitar Rp 5.561.418

• 10 dolar Singapura atau sekitar Rp 111.228 untuk harga tiket antara 301 dolar Singapura atau sekitar Rp 3.347.973 dan 500 dolar Singapura atau sekitar Rp 5.561.418

• 6 dolar Singapura atau sekitar Rp 66.737 untuk harga tiket antara 1 dolar Singapura atau sekitar 11.122 dan 300 dolar Singapura atau sekitar Rp 3.336.851

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi