Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Menhub Budi Karya Nyanyi "Cendol Dawet" dengan Pulung Agustanto di Java Pop Festival 2023

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Budi Karya Sumadi nyanyi bareng Pulung Agustanto di acara Java Pop Festival 2023 yang digelar di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (8/7/2023).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meresmikan pergelaran Java Pop Festival 2023 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (8/7/2023).

Selain resmi membuka acara tersebut, Budi Karya Sumadi turut bernyanyi bersama Pulung Agustanto dengan lagu berjudul “Cendol Dawet”.

Pantauan Kompas.com, Budi Karya terlihat hafal lagu milik mendiang Didi Kempot tersebut.

Budi Karya juga berjoget mengikuti irama lagu itu.

Baca juga: Tampil di Java Pop Festival 2023, Woro Widowati: Yang Mau Nonton Jangan Bawa Pacar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai menyanyikan lagu “Cendol Dawet”, Pulung Agustanto mengucapkan terima kasih kepada Budi Karya.

“Tepuk tangan untuk Menteri Perhubungan. Terima kasih Mas Budi Karya,” ucap Pulung Agustanto.

Pulung Agustanto kemudian melanjutkan penampilannya di Java Pop Festival.

Baca juga: Buka Java Pop Festival 2023, Evan Loss Bikin Penonton Joget dengan Full Senyum Sayang

Sebelumnya Evan Loss dan Woro Widowati telah tampil terlebih dahulu, membuka acara Java Pop Festival 2023.

Hari pertama Java Pop Festival 2023 juga dimeriahkan NDX A.K.A, dan Ndarboy Genk.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi