Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Penggemarnya Meninggal di Acara Meet and Greet, JKT48 Ucapkan Belasungkawa

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.COM/Titis Anis Fauziyah
Walikota Semarang Hevearita G Rahayu saat menyambangi rumah duka di Jalan Merbabu Raya, Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (12/7/2023).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - JKT48 mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya seorang penggemar, Ahmad (17), saat menghadiri meet and greet girl group tersebut di Kota Semarang.

Diketahui, JKT48 menggelar meet and greet dan mini live performance bertajuk JKT48 Summer Tour di salah satu mal di Kota Semarang, Selasa (11/7/2023) kemarin.

“Kami segenap member dan staff JKT48 mengucapkan turut berbelasungkawa atas berpulangnya salah satu pendukung JKT48,” tulis akun resmi JKT48 di Instagram-nya, Jumat (14/7/2023).

“Semoga almarhum diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan,” lanjut JKT48.

Baca juga: Fans JKT48 Meninggal Saat Tonton Meet and Greet Idolanya di Semarang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Untuk menghormati kepergian beliau, JKT48 akan mengajak seluruh member, staff, dan fans yang hadir di JKT48 Summer Tour Malang dan Solo untuk mengheningkan cipta bersama sebelum aktivitas acara dimulai," kata JKT48 dalam twit berikutnya.

Ahmad meninggal dunia saat menonton penampilan JKT48 di Kota Semarang. Sebelumnya, atlet olahraga kempo itu sempat pingsan di tengah acara.

Ketua RT 5/RW 8 Kelurahan Padangsari, Kecamatan Banyumanik, Rustianto mengatakan, Ahmad dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 17.00 WIB.

Ia juga sempat dilarikan ke Rumah Sakit Tlogorejo Semarang. "Sekitar jam 17.00 WIB, lebih, jam 17.00 WIB dibawa ke rumah sakit itu," ujar Rustianto di rumah duka, Rabu (12/7/2023).

Baca juga: Penggemar JKT48 yang Meninggal Saat Konser Ternyata Seorang Atlet, Keluarga Tegaskan Korban Tak Miliki Riwayat Penyakit

Rustianto tidak mengetahui penyebab pasti kematian Ahmad. Pihak mal juga telah melakukan koordinasi dengan keluarga Ahmad.

"Saya datang dia sudah dalam kondisi meninggal. Tadi sekilas sudah (ada komunikasi) pihak dari hotel itu juga koordinasi intinya sudah kesepakatan artinya menerima lah sudah dibawa ke sini, akan dimakamkan sudah komunikasi yang baik," jelas dia.

Ahmad terjatuh ketika konser berlangsung. Dia terlihat meminta tolong dengan menggerakkan tangannya.

Petugas yang berjaga pun segera menghampiri Ahmad.

Ahmad dimakamkan di TPU Trunojoyo Rabu (12/7/2023).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi