Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Lady Nayoan Tetap Ingin Cerai Meski Ada Mediasi dengan Rendy Kjaernett

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Lady Nayoan saat ditemui di Pengadilan Negeri (PN) Bekasi, Selasa (18/7/2023).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesinetron dan selebgram Lady Nayoan tetap ingin bercerai dengan artis peran Rendy Kjaernett meski sudah menjalani mediasi di Pengadilan Negeri (PN) Bekasi, Selasa (18/7/2023).

Adapun mediasi antara Rendy dan Lady Nayoan berjalan kurang lebih 2 jam.

“Jawaban saya masih sama dengan tujuan saya walaupun saya hormati keinginan hakimnya untuk mediasi. Jadi saya sudah bicara juga,” kata Lady Nayoan.

Baca juga: Bertemu Lady Nayoan di Sidang Cerai Perdana, Rendy Kjaernett: Harus Siap

“Jawaban saya di ruang sidang seperti itu (tetap mau bercerai),” tambah Lady Nayoan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lady membenarkan bahwa Rendy sudah meminta maaf.

“Dari awal udah ada tapi maaf aja kan enggak cukup ya,” ujar Lady lagi.

Sidang mediasi perceraian Lady dan Rendy akan kembali dilanjutkan pada 2 Agustus mendatang.

Baca juga: Akan Timpa Tato Wajah Mirip Syahnaz, Rendy Kjaernett: Sedang Proses

Sebagai informasi, gonjang ganjing pernikahan Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett terkuak lantaran isu perselingkuhan.

Dugaan perselingkuhan itu mencuat setelah Lady Nayoan, buka suara di media sosial.

Lady menuding suaminya berselingkuh dengan Syahnaz Sadiqah.

Bahkan, Lady membeberkan dugaan bukti chat Rendy dan Syahnaz di aplikasi ojek online.

Tak hanya itu, Lady juga menyebut ada sebuah tato di punggung belakang Rendy yang diduga wajah dari Syahnaz Sadiqah.

Baca juga: Gugatan Cerai Lady Nayoan terhadap Rendy Kjaernett, Minta Hak Asuh Anak dan Tak Tuntut Harta Gana-gini

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi