Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kolaborasi dengan Dewa Budjana, Rhoma Irama: Dangdut Bukan, Jazz Bukan, tapi Unik

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Rhoma Irama dan Dewa Budjana dalam jumpa pers di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (26/7/2023).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Rhoma Irama berkolaborasi dengan musisi Dewa Budjana menghadirkan lagu berjudul “Smararindu”.

Bagi Rhoma Irama, sebuah kebahagiaan bisa berkolaborasi dengan Dewa Budjana. Pasalnya, lagu yang dihasilkan cukup unik untuk Rhoma Irama.

“Pertama surprise, beliau (Dewa Budjana) adalah salah satu gitaris terandal di Indonesia yang kita miliki. Tiba-tiba datang ngajak kolaborasi, kaget juga, kaget, tapi happy,” kata Rhoma Irama ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (26/7/2023).

Baca juga: Dewa Budjana dan Rhoma Irama Kolaborasi Lewat SmaraRindu

“Ada satu hal, lagu ini unik buat saya, dangdut bukan, jazz bukan, tapi unik,” tambah Rhoma Irama.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rhoma Irama juga menyebut pada usianya saat ini rupanya ia masih dilirik oleh musisi andal untuk berkolaborasi.

“Ini suatu kehormatan buat saya,” kata Rhoma Irama.

Lagu “SmaraRindu” sendiri merupakan istilah dari Asmara Rindu yang sama sekali tak berbicara soal cinta, tetapi bisa dikaitkan.

Baca juga: Rhoma Irama Ingin Bangun Boarding School Sebelum Tutup Usia

Dewa Budjana dan Rhoma Irama menyuguhkan nuansa musik jazz fushion khas dalam lagu ini.

Suara Rhoma Irama turut menambah kemegahan dari segi aransemen.

Selain itu, dapat didengar pula Rhoma Irama beradu skill gitar dengan Dewa Budjana dalam lagu ini.

Lagu ini sudah bisa didengar melalui platform musik digital.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi