Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Lizzo Buka Suara setelah Dituding Lakukan Pelecehan Seksual atas Tiga Penari

Baca di App
Lihat Foto
AFP/FREDERIC J. BROWN
Penyanyi dan pencipta lagu asal AS, Lizzo, berpose dengan trofi Emmy untuk Outstanding Competition Program for Lizzo's Watch Out For the Big Grrrls pada acara Emmy Awards ke-74 yang digelar di Microsof Theater di Los Angeles, California, Senin (12/9/2022).
|
Editor: Kistyarini

KOMPAS.com - Penyanyi Lizzo akhirnya buka suara setelah digugat oleh tiga mantan penarinya dengan tuduhan pelecehan seksual.

Sebagai informasi, gugatan hukum terhadap Lizzo mencakup tuduhan pelecehan seksual, agama, dan ras, diskriminasi, penyerangan, dan pengekangan.

Lewat unggahan Instagram, Lizzo memberi pernyataan panjang dan menegaskan bahwa dia bukan penjahat.

“Pola kerja, moral, dan kehormatan saya kini dipertanyakan. Karakter saya telah dikritik. Biasanya saya memilih untuk tidak menanggapi tuduhan palsu, tetapi ini sulit dipercaya, keterlaluan untuk tidak ditanggapi," tulis Lizzo dilansir People, Jumat (4/7/2023).

Baca juga: Lizzo Dituding Lakukan Pelecehan Seksual pada Tiga Penari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyanyi bernama asli Melissa Jefferson itu mengatakan ketiga penari itu sebelumnya telah berlaku tidak pantas serta tidak profesional selama tur.

“Sebagai seorang seniman, saya selalu sangat bersemangat dengan apa yang saya lakukan. Saya menganggap serius musik dan penampilan saya karena pada akhirnya saya hanya ingin memberikan yang terbaik untuk penggemar saya," lanjutnya.

Lizzo mengakui telah memecat kru, penari, atau anggota timnya yang kurang tertib dalam pekerjaan.

"Dengan semangat datang kerja keras dan standar yang tinggi, kadang saya harus membuat keputusan sulit. Namun saya tidak pernah bermaksud membuat orang lain merasa tidak nyaman atau seperti tidak dihargai sebagai bagian penting dari tim," tulis Lizzo.

Baca juga: Lizzo Menang Record Of The Years di Grammy Awards 2023 lewat About Damn Time

Lizzo memastikan bahwa semua tudingan terhadapnya tidaklah benar.

"Saya berbicara bukan agar dilihat sebagai korban, tetapi saya juga tahu bahwa saya bukan orang jahat seperti yang digambarkan orang-orang dan media beberapa hari terakhir ini," tulis Lizzo.

Tiga mantan penari yang resmi menggugat Lizzo adalah Arianna Davis, Crystal Williams, dan Noelle Rodriguez.

Menurut gugatan tersebut, ketiga penari masih bekerja untuk Lizzo hingga awal tahun 2023.

Davis dan Williams dipecat dan Rodriguez mengundurkan diri tak lama kemudian.

Baca juga: Raih Piala Emmy Awards 2022, Lizzo: Penghargaan Ini untuk Wanita Bertubuh Besar

Gugatan itu menyebutkan Lizzo, perusahaan produksinya Big Grrrl Big Touring Inc. dan kapten tim tarinya Shirlene Quigley sebagai tergugat.

Dalam gugatannya tiga penari itu menyatakan pelecehan seksual terjadi di sebuah kelab malam di Amsterdam, Belanda.

Mereka mengaku dipaksa melakukan hal-hal yang membuat tidak nyaman.

Salah seorang dari mereka mengaku mengalami body shaming.

Gugatan itu juga menyebut Lizzo membuka audisi yang menyiksa, setelah 12 jam latihan, dan menuduh penarinya minum di tempat kerja.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi