Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Fokus Sinetron Cinta Tanpa Karena, Achmad Megantara Belum Ambil Film Baru

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Ady Prawira Riandi
Aktor peran Achmad Megantara menyebut industri film Indonesia sedang dalam krisis pemain dan kru.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor peran Achmad Megantara tengah menjadi primadona di industri film karena dua karya terakhirnya selalu menjadi box office.

Sebagai informasi, Megan turut membintangi film KKN di Desa Penari yang menjadi film terlaris sepanjang masa dan Suzzanna: Malam Jumat Kliwon yang baru saja menjadi box office Indonesia.

Baca juga: Achmad Megantara Sebut Industri Film Krisis Aktor dan Kru

Kendati banyak mendapat tawaran, Achmad Megantara justru memilih fokus pada sinetronnya Cinta Tanpa Karena.

"Kalau ke depan belum ada karena lagi jalanin yang sekarang nih, masih jalanin Cinta Tanpa Karena tapi ke depannya masih ada beberapa bulan, tapi masih nanti," kata Megan saat ditemui di Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Achmad Megantara sebenarnya sudah memiliki beberapa proyek film baru.

Baca juga: Achmad Megantara Bintangi Video Musik Baru Semua Tentang Kita Milik NOAH

Namun, aktor berusia 26 tahun itu belum bisa memberikan bocoran terkait film baru yang dimaksud.

"Fokus yang ada dulu ngerjain CTK tapi kalau CTK selesai, upcoming project ada beberapa tapi belum boleh dibocorin," ucapnya.

Achmad Megantara juga mengucapkan terima kasih pada penonton setia sinetron Cinta Tanpa Karena yang tayang di RCTI.

Baca juga: Aghniny Haque dan Achmad Megantara Bicara Soal Adegan Panas Mereka di Film KKN di Desa Penari

"Aku mau bilang thanks juga buat penontonnya CTK. Jangan lupa support kita terus supaya kita semangat," tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi