Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sudah Jalani 5 Kali Kemoterapi, Kondisi Nunung Makin Membaik

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Nunung di wilayah Tendean, Jakarta Selatan, Minggu (13/8/2023).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak Tri Retno Prayudati alias Nunung mengatakan, ia sudah menjalani lima kemoterapi setelah divonis mengidap kanker payudara.

Tersisa satu kali lagi Nunung harus menjalani kemoterapi yang dijadwalkan pada Senin (14/8/2023).

“Lima (kemoterapi yang sudah dijalani). besok terakhir (kemoterapi),” kata Nunung di daerah Tendean, Jakarta Selatan, Minggu (13/8/2023).

Baca juga: Kondisi Terakhir Nunung Setelah Jalani Kemoterapi dan Operasi Kanker Payudara

Selama lima kali menjalani kemoterapi, Nunung tak merasakan mual sama sekali.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hanya saja, ia memang merasa sakit linu pada bagian tulangnya usai menjalani kemoterapi satu dan dua. Selebihnya, Nunung sudah terbiasa dengan proses tersebut.

Bahkan, setelah lima kali menjalani kemoterapi dan operasi kanker payudara beberapa waktu lalu, ia bersyukur dokter menyatakan tak ada lagi penyebaran sel kanker di tubuhnya.

Baca juga: Nunung akan Jalani Kemoterapi Terakhir Usai Operasi Kanker Payudara

“Sudah (ada perbedaan sebelum dan sesudah kemo) Alhamdulillah. Besok pas hari Senin ini kemoterapi terkahir. Dokter bedahnya bilang 'Mbak, alhamdulillah tidak ada penyebaran ke mana-mana,’” ujar Nunung.

Nunung merasa kini kondisinya lebih sehat. Meski demikian, ia tetap akan rutin memeriksakan diri ke dokter.

“Ya seperti yang kalian lihat sehat, harus sehat,” ucap Nunung.

Baca juga: Bertemu Lagi dengan Nunung, Mandra Panggil dengan Panggilan Sayang

“Masih, kontrol masih rutin karena kemoterapinya masih kurang satu lagi dan alhamdulillah besok kemo terakhir,” tutur Nunung.

Adapun Nunung menjalani operasi kanker payudara pada Selasa, 6 Juni 2023.

Nunung pertama kali mengumumkan bahwa ia divonis kanker payudara pada Februari 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi