Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Alexandra Gottardo Kini Tinggal Berpindah-pindah di 3 Kota

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Aktris Alexandra Gottardo ditemui usai konferensi pers Losmen Melati The Series di daerah Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (16/8/2023).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Alexandra Gottardo sejak tahun 2008 tinggal berpindah-pindah di tiga kota.

Belum lagi orangtuanya tinggal di kota lain.

"Aku enggak tinggal di satu tempat. Aku tinggal di Batam, Jakarta, dan Bali. Orangtua atau keluarga di Malang," ujar Alexandra Gottardo ditemui di daerah Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (16/8/2023).

Baca juga: Suara Alexandra Gottardo Berubah di Losmen Melati The Series karena Harus Isap Rokok Klobot

Alexandra mengaku sudah mencoba untuk menetap di satu kota saja tetapi tidak bisa.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Alasannya karena Bali aku masih ada kerjaan, tempat tinggal, ada bisnis. Jakarta juga ada tempat tinggal, Malang juga. Memang sudah takdir kali ya," tutur Alexandra Gottardo.

Dalam satu bulan ia mengaku bisa bolak-balik tiga sampai empat kali ke Jakarta.

Baca juga: Alexandra Gottardo Tak Bisa Tahan Tawa Syuting Bareng Kiki Narendra dan Samuel Panjaitan

Namun ibu satu putri ini merasa sudah terbiasa dengan situasi nomaden ini.

"Aku kalau ke Jakarta gini, tiga hari atau dua hari, aku kan pulang lagi. Enggak pernah bisa lama. Jadi, kalau pergi memang untuk sesuatu yang sangat dibutuhkan aja," kata Alexandra Gottardo.

"Selesai kerjaan, bisa nih ke Jakarta pagi, malam udah balik lagi. Bisa ke Bali hari ini, besok udah balik lagi," jelas Alexandra Gottardo menambahkan.

Adapun tempat tinggal anaknya ada di Batam, Kepulauan Riau.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi