Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Duka Ramzi atas Meninggalnya Sang Ibunda karena Obesitas

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Presenter Ramzi saat ditemui di rumah duka di kawasan Poltangan, Jakarta Selatan, Sabtu (19/8/2023). Ibu Ramzi yang bernama Afiah Barawas binti Muhsin Barawas (63) meninggal dunia pada Sabtu (19/8/2023) pukul 06.00 WIB.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Kabar duka datang dari keluarga besar pembawa acara Ramzi Geys Thebe atau Ramzi.

Ibunda Ramzi, Afiah Barawas binti Muhsin Barawas, meninggal dunia pada Sabtu (19/8/2023).

Kabar duka tersebut awalnya tersiar melalui Instagram pengacara Sandy Arifin.

Dalam Instagram Sandy tertulis bahwa ibunda Ramzi meninggal dunia pada pukul 06.00 WIB.

Baca juga: Ibunda Ramzi Meninggal Dunia, Berawal dari Obesitas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sakit karena obesitas

Ramzi mengatakan ibunya meninggal dunia karena penyakit obesitas kronis.

Ramzi mengatakan, berat badan ibunya terus bertambah karena metabolisme tubuh yang buruk.

“Kondisi badan semakin lama semakin membesar. Dan saya baru tahu kalau obesitas itu bukan cuma banyak makan, tapi ternyata metabolismenya sudah berantakan," kata Ramzi saat ditemui di rumah duka di kawasan Poltangan, Jakarta Selatan, Sabtu (19/8/2023). 

Baca juga: Ramzi Ungkap Permintaan Terakhir Ibunya sebelum Meninggal Dunia

Adapun berawal dari obesitas itu yang membuat organ-organ vital diserang, mulai dari paru-paru hingga jantung.

“Dari obesitas itu, akhirnya jadi kemana-mana. Logikanya kadar lemak jadi ke mana-mana," ucap Ramzi.

Lebih lanjut, Ramzi menyebut mendiang ibunya sempat dirawat 5 hari. 

Permintaan terakhir

Ramzi mengakui sudah memenuhi permintaan terakhir ibunya.

Adapun Ramzi mengungkap permintaan terakhir ibunya adalah masakan teri.

“Terakhir kemarin baru komunikasi sama Afi (panggilan ibu), minta dibikinin ikan teri," tutur Ramzi.

Baca juga: Ramzi Menangis Ungkap Kesedihan atas Kehilangan Ibunya

Video call terakhir

Sebelum ibunya mengembuskan napas terakhir, Ramzi mengaku sempat mengobrol lewat video call.

Ramzi bercerita bahwa saat itu ibunya sudah kesulitan bernapas.

“Ketika saya mau jalan, video call napas (Ibu) sudah terengah-engah," ujar Ramzi.

Sampai akhirnya ibunda Ramzi mengembuskan napas Sabtu pagi.

Doa sang ibunda

Dalam kesempatan itu, Ramzi menyebut berkat doa ibunya, kariernya di dunia hiburan terus berlanjut sampai sekarang ini.

“Saya bisa sampai seperti sekarang bukan karena saya hebat, bukan karena seorang Ramzi populer, bukan karena Ramzi lucu, bukan karena Ramzi kenal petinggi, bukan karena Ramzi kenal sama banyak pihak, bukan. Saya bisa seperti sekarang karena doa ibu," tegas Ramzi.

Ramzi pun sangat terpukul dengan kepergian sosok penting dalam hidupnya.

“Beliau yang selalu mendoakan saya agar bisa bertahan dalam kondisi seperti ini. Beliau selalu mendoakan saya dan saya masih bisa bertahan di perkerjaan saya," ungkap Ramzi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi