Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Rihanna Melahirkan Anak Kedua

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/CHRISTIAN PETERSEN
Penyanyi Rihanna tampil di panggung Apple Music Super Bowl LVII Halftime Show di State Farm Stadium, Glendale, Arizona, Minggu (12/2/2023).

KOMPAS.com - Penyayi Rihanna sudah melahirkan anaknya yang kedua.

Sebuah sumber yang dikutip TMZ mengatakan, Senin (21/8/2023), Rihanna dan pasangannya A$AP Rocky menyambut kehadiran anak kedua pada 3 Agustus 2023.

Bayi itu berjenis kelamin laki-laki, tetapi namanya belum diketahui.

Namun menurut sumber tersebut, nama bayi itu diawali dengan huruf R.

Baca juga: Rapper RZA Merasa Sangat Terhormat Namanya Dijadikan Nama Anak Pertama Rihanna dan ASAP Rocky

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rihanna mengumumkan kehamilannya yang kedua dengan cara spektakuler, di panggung pertunjukan paruh waktu Super Bowl pada Februari lalu.

Di tengah penampilannya yang disaksikan ribuan orang di stadion dan jutaan lainnya dari layar televisi, Rihanna terlihat mengusap perutnya.

Resleting jumpsuit-nya dibiarkan terbuka dan memperlihatkan bodysuit merahnya. Perutnya yang membuncit terlihat jelas.

Rihanna dan A$AP menamai putra pertama mereka RZA (baca: Rizza) Athleston Mayers.

Baca juga: Rihanna Mundur sebagai CEO Savage X Fenty

Nama itu untuk menghormati produser dan rapper pendiri Wu-Tang Clan, RZA. Rapper legendaris tersebut memiliki nama lahir Robert Fitzgerald Diggs.

Orang-orang yang dekat dengan Rihanna mengatakan penyanyi itu sangat menikmati perannya sebagai ibu.

"Dia bahagia menjadi ibu, saat ini pikirannya ada di sana. Dia sangat bahagia, paling bahagia saat ini," kata sebuah sumber.

Baca juga: Nama Anak Rihanna Terungkap, Ada Inspirasi dari Wu-Tang Clan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Editor: Kistyarini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi