Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jerinx SID Kalah Tinju dari Uus, Nora Alexandra: Kamu Hebat

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/Nora Alexandra
duel tinju dalam acara HSS Series 3 di Bali pada Minggu (10/9/2023).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemain drum Superman Is Dead (SID), Jerinx, kalah dari komika Uus saat duel tinju dalam acara HSS Series 3 di Bali pada Minggu (10/9/2023).

Meski kalah dari Uus, Jerinx tetap mendapat dukungan penuh dari istrinya Nora Alexandra.

Melalui Instagram-nya @noraalexandra, Nora tampak menuliskan dukungan untuk sang suami.

Bahkan menurut Nora, Jerinx sudah tampil hebat menyelesaikan pertandingan tersebut.

Baca juga: Uus Menang Tinju Lawan Jerinx SID

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“JRX boleh kalah, tapi dia hebat berani diatas ring sampai round 4 tidak jatuh, tentu pesanku ke @true_jrx jika kamu kalah anggap ini pengalaman! Kamu HEBAT!” tulis Nora dikutip Kompas.com, Selasa (12/9/2023).

Nora memaklumi kekalahan Jerinx karena suaminya bukanlah seorang petinju.

“Basic kamu bukan petinju tapi kamu mampu menyelesaikan pertandingan hingga selesai,” tutur Nora Alexandra.

Baca juga: HSS Series 3 di Bali Hadirkan Laga Jerinx Vs Uus

Nora juga merasa bangga dengan fisik Jerinx yang mampu menyelesaikan 4 ronde tinju pada usia 46 tahun.

“Saya bangga dengan suami saya @true_jrx kamu hebat, kuat di usia kepala 4 yg dmn jarak usia beda jauh dengan lawan,” imbuh Nora.

Tak lupa, Nora juga memberi ucapan selamat kepada Uus dan istrinya atas kemenangan tersebut.

“Selamat buat kak @uusbiasaaja @kartikawijaksana kado terbaik buat baby boy dan keluarga, tetap humble dan jaga silaturahmi,” tutup Nora.

Baca juga: Bawakan Sunset di Tanah Anarki, Duet Pertama Nora Alexandra Bersama SID

Sebagai informasi, dalam video rekaman di situs Vidio.com, Uus memakai nama Usaha yang terukir di bagian pinggang celananya, sementara Jerinx dengan nama JRX.

Uus tampak tidak menjaga bagian wajahnya dengan hadangan tangan.

Ia bahkan membiarkan tangannya terjuntai ke bawah sambil menyusun strategi untuk menyerang Jerinx.

Namun, Uus terlihat bisa menghindar dari pukulan Jerinx dengan gerakan tubuhnya yang memutar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi