Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Nonton Konser Final Blackpink di Korea, Nagita Slavina Berantem dengan Penonton Lain, Kenapa?

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Rans Entertainment
Nagita Slavina saat menonton konser BLACKPINK di Seoul, Korea Selatan
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Cerita keseruan menonton konser final BLACKPINK di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan, artis Nagita Slavina mengaku sempat bertengkar dengan penonton lain.

Nagita menceritakan hal tersebut pada suaminya, presenter Raffi Ahmad setelah pulang ke Indonesia.

"Hei kamu di Korea berantem ya katanya?" tanya Raffi dikutip dari Instagram @raffinagita1717.

"Iya. Dijagain security kan aku," jawab Nagita.

Baca juga: Nagita Slavina Heboh Disebut Hamil Anak Ketiga, Raffi Ahmad Bongkar Faktanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raffi yang penasaran kembali bertanya alasan istrinya sampai bertengkar dengan penonton lain.

"Berantemnya gimana?" tanya Raffi lagi.

"You are go back to your seat," ujar Nagita.

Rupanya Nagita bertengkar karena penonton lain mencoba mendesak maju ke depan.

"Karena apa, karena apa?" tanya Raffi.

"Pada maju-maju," ucap Nagita Slavina.

Baca juga: Tak Berani Menatap Wajah Nagita Slavina, Dimas Ramadhan: Cakep Banget

Bukan itu saja, sebelumnya di vlog Rans Entertainment, Nagita juga membagikan momen ketika tempat duduknya tiba-tiba saja sudah diduduki penonton lainnya.

"Kejadian lagi tempat duduk kita," kata Nagita sambil menatap penonton yang sedang santai menempati bangkunya.

Dengan bantuan dari orang yang bertugas di sana, penonton tersebut akhirnya berdiri dari bangku Nagita Slavina.

"No problem," kata Nagita setelah melihat penonton itu beranjak pergi.

Nagita Slavina diketahui menonton lagi konser BLACKPINK setelah sebelumnya menonton konser yang sama di Korea Selatan dan kemudian di Jakarta.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi