Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Alasan Erina Gudono Berhenti Bekerja dan Rencana Lanjutkan S2

Baca di App
Lihat Foto
DOK. laman Instagram pribadi Erina Gudono
Erina Gudono diterima di Columbia University, salah satu kampus Ivy League.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Kehidupan profesional Erina Gudono berubah setelah ia menikah dengan putra Presiden RI Joko Widodo, Kaesang Pangarep pada 2022.

Erina memilih melepaskan kariernya yang cemerlang di bidang perbankan.

Ia mengungkapkan alasannya berhenti bekerja.

Baca juga: Niat Lanjutkan S2, Erina Gudono Akui Sebenarnya Sudah Diterima di Columbia University

Di sisi lain, Erina juga punya rencana untuk melanjutkan studi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan dilarang Kaesang

Erina pernah bekerja di Procter & Gamble (P&G) sebagai Brand Management, Tokopedia, hingga Bank Indonesia.

Terakhir diketahui dia bekerja sebagai Asia Analyst di J.P. Morgan, sebuah perbankan investasi ternama yang berpusat di Amerika Serikat.

Baca juga: Tak Dilarang Kaesang, Erina Gudono Ungkap Alasan Tinggalkan Pekerjaan Setelah Menikah

Erina mengatakan sebenarnya ia diperbolehkan bekerja oleh sang suami, "Sebenarnya boleh (kerja), cuma aku setelah nikah resign,"kata Erina Gudono dikutip dari YouTube CXO Media, Sabtu (30/9/2023).

Waktu

Erina mengaku ia tak lagi bekerja karena sulit membagi waktu.

Lulusan UGM Yogyakarta tahun 2018 itu mengatakan ia harus berkompromi dengan waktu dan tugasnya sebagai istri.

"Harus compromise tentang waktu, tenaga juga banyak dibagi, untuk urusan di rumah sama compromise waktuku buat ikut kegiatan Mas Kaesang," ujar Erina.

Baca juga: Erina Gudono Beri Kaesang Wejangan: Kalau Sudah Niat Membantu Harus Bisa Tinggalkan Keinginan Pribadi

"Karena kegiatan mas Kaesang banyak di luar Jakarta. Jadi aku sering bolak balik Jogja, Solo, Jakarta. Cuma memang dinamika nikah dan sebelum nikah memang seru," tuturnya.

Alasan lainnya, Erina kini membantu mengurus bisnis dan proyek yang dijalankan Kaesang.

"Dan memang sekarang ada bantu juga di proyek-proyek mas Kaesang, di bisnis-bisnisnya juga," ucap Erina Gudono.

Lanjut studi

Erina Gudono memiliki rencana melanjutkan studi S2.

Ia sudah diterima di Columbia University, Amerika Serikat.

"Jadi sebetulnya aku udah keterima S2, dan sebenarnya harusnya udah berangkat tahun ini," ujar Erina.

Akan tetapi, ia dan Kaesang punya kesepakatan sebelum menikah untuk berada di sana bersama.

Baca juga: Respons Erina Gudono Usai Konten YouTube Kaesang Ramai Disorot

"Sebelum nikah, mas Kaesang bikin perjanjian sama aku, aku tadinya mau berangkat sendiri, cuma dia penginnya bareng ke sana," ucap Erina.

"Jadi mas Kaesang minta aku kasih dia waktu buat dia selesaiin kerjaan dia di sini, biar nantinya kita bisa berangkat bareng," imbuhnya.

Erina masih akan menunggu satu sampai dua tahun ke depan.

Jika tak di Columbia University, Erina mengatakan ia bisa mencari kampus baru lagi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi