Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sensasi Horor Kisah Tanah Jawa Bisa Dinikmati di Depok

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Ady Prawira Riandi
Horror Experiential Kisah Tanah Jawa akan hadir di Margo City Mall Depok mulai tanggal 1-31 Oktober 2023.
|
Editor: Kistyarini

DEPOK, KOMPAS.com - Sensasi horor dari siniar dan film Kisah Tanah Jawa bisa dinikmati di Depok, Jawa Barat.

Berlokasi di Margo City, instalasi horror experiential karya CreativeIntel yang berkolaborasi dengan MD Entertainment dan Noice hadir untuk memuaskan rasa penasaran para penggemar.

Tak seperti horror experiential biasa, Kisah Tanah Jawa menawarkan pengalaman keseraman yang lebih mendalam dan berfokus pada horor psikologis daripada sekadar jump scare.

Pencetus Kisah Tanah Jawa Hari A. Kurniawan atau Om Hao menjanjikan sensasi horor berbeda yang akan ditemukan pengunjung di instalasi ini.

Baca juga: Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul Jadi Film Kesembilan yang Tembus Satu Juta Penonton

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebagai orang yang memiliki kemampuan retrokognitif, Om Hao bahkan melihat ada entitas yang ikut masuk ke dalam instalasi horor Kisah Tanah Jawa.

“Tentunya saya seperti meminjamkan kacamata saya, ini seperti penelusuran, ruang-ruangnya, ada beberapa titik yang diisi pocong beneran, ada entitas-entitas asli,” kata Om Hao dalam konferensi pers di Depok, Jawa Barat, Kamis (5/10/2023).

Sementara itu Astrid Suryatenggara selaku CFO MD Entertainment mengatakan beberapa properti di Kisah Tanah Jawa dibawa langsung dari set syuting film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul.

“Sebagai informasi pocong gundulnya asli dari properti syuting ya,” kata Astrid.

Baca juga: Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul Raup 153.778 Penonton di Hari Pertama, Pepet Suzzanna dan Sewu Dino

Sesuai dengan namanya, karya horror experiential ini menggunakan latar film Kisah Tanah Jawa dengan kombinasi antara bangunan sekolah yang seram dengan era di masa lalu di mana Walsidi (Pocong Gundul) hidup.

Beberapa ruangan yang akan dilewati oleh setiap pengunjung untuk merasakan ketegangan instalasi horor ini antara lain Sekolah Mistis, Ruang Kepsek, Mantra 3 Benda, Ruang Dapur, Lorong Sekolah, Ruang Jahit, Ruang Jahit-Lorong Sekolah, Ruang Kelas (Looping), Gerbang Dimensi, Tanah Kuburan, dan Sumur Tua.

Horror Experiential Kisah Tanah Jawa bisa dinikmati di lantai 3 Margo City Mall mulai tanggal 1 hingga 31 Oktober 2023.

Baca juga: Deva Mahenra di Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul, Dikubur dan Berbahasa Jawa

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi