Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Aldi Taher Tak Sabar Berkolaborasi dengan D’MASIV di Remember November

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/SANIAMASHABI
Artis Aldi Taher di Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (20/9/2023)
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Aldi Taher mengaku tak sabar untuk berkolaborasi dengan D’MASIV di Remember November.

Aldi Taher percaya kolaborasinya nanti akan seru dan menghibur.

"Terserah D'MASIV mau kolaborasi lagu apa saja saya siap. Kebetulan saya suka semua lagu D'MASIV dan yakin bahwa kolaborasi dengan lagu mereka bakal berlangsung seru dan menghibur penonton," kata Aldi Taher dalam keterangan pers tertulis, Senin (9/10/2023).

Baca juga: Lihat Nippon Elastex Bikin Sayembara Tukang Cat, Aldi Taher Bikin Heboh di Warteg

Remember November sendiri menjadi unik karena memiliki konsep yang lain daripada yang lain.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setiap musisi yang tampil ditantang untuk memberikan suguhan musik berbeda.

Beberapa musisi pun memutuskan untuk berkolaborasi dengan penampil lain.

Remember November akan menghadirkan berbagai musisi lintas genre, mulai dari GIGI, King Nassar, Radja, Aldi Taher, D'MASIV, The Changcuters, Tipe-X, Juicy Luicy, Adrian Khalif, Sunwich, Biru Baru, Lalahuta, dan Guyon Waton.

Baca juga: Remember November Hadirkan Aldi Taher hingga Radja, Ajang Kolaborasi Musisi

Selain itu, acara ini juga akan dipandu oleh Sandy Andarusman dan Adit Insomnia sebagai MC.

Tiket presale konser Remember November sudah hampir ludes terjual.

Tiket presale mulai dijual sejak bulan September 2023 dengan harga mulai dari Rp 175.000 hingga Rp 295.000.

Tiket presale ini terjual habis dalam waktu kurang dari dua minggu.

Nada Emas Gemilang selaku penyelenggara rencananya akan menyediakan 30.000 tiket per hari.

Baca juga: Aldi Taher Kembali Gelar Konser pada Oktober 2023

Clyde Laksamana selaku perwakilan dari Nada Emas Gemilang berharap Remember November akan dikenang oleh penikmat musik Tanah Air.

“Kami ingin mengatakan bahwa Remember November adalah festival musik pertama yang akan selalu dikenang, setidaknya selama setahun, hingga penonton merindukannya saat konser musik ini kembali digelar,” kata Clyde.

Remember November akan digelar di Parkir Timur, Senayan, Jakarta Pusat, pada 4 dan 5 November 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi