Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jadi Korban Dugaan Penipuan Lelang Online, Ken dan Grat Akui Awalnya Hanya Iseng

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@kenandgrat
YouTuber Ken dan Grat mengalami hal tak mengenakkan baru-baru ini.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan YouTuber Kenneth Chandra (Ken) dan Gratiana Lianto (Grat) menjadi korban dugaan penipuan lelang online.

Ken dan Grat awalnya memenangi lelang laptop dengan harga Rp 3,4 juta dari sebuah akun Instagram.

Namun, akun Instagram tersebut meminta Ken dan Grat mentransfer empat kali dengan harga empat kali lipat.

Alhasil, Ken dan Grat sudah mentransfer Rp 9 juta ke pihak penyelenggara lelang online itu.

Baca juga: Cerita YouTuber Ken dan Grat Diduga Kena Tipu Lelang Online Rp 9 Juta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Alasan transfernya beragam, dari pajak penitipan, asuransi pengiriman, dan lain-lain. Padahal tidak diinfokan sejak awal. Dan dI situ kami curiga," ujar Ken dan Grat lewat pesan singkat kepada Kompas.com, Senin (16/10/2023).

Ken dan Grat mengaku awalnya tidak sengaja melihat akun lelang online tersebut di feed Instagram-nya.

Mereka juga iseng memasukan nominal Rp 3,4 juta untuk menawar harga lelang laptop saat itu.

"Namun tiba-tiba diinfokan menang di malam harinya. Kami juga sedikit kaget," ucap Ken dan Grat.

Baca juga: Diduga Kena Tipu Lelang Online Rp 9 Juta, YouTuber Grat Terpukul dan Syok

Ternyata menang lelang online tersebut yang membuat mereka jadi korban dugaan penipuan.

Sebab Ken dan Grat sudah mentransfer total Rp 9 juta dari tiga kali pembayaran yang dilakukan.

"Kami minta uang kami yang transferan kedua dan ketiga saja, tapi seller tidak tersedia. Kami sudah merelakan harga barangnya dan meminta uang sisanya saja, tapi tetap tidak mau kerja sama," kata Ken dan Grat.

Ken dan Grat berharap kejadian ini tidak dialami oleh pengikutnya. Dengan begitu, Ken dan Grat menceritakan pengalaman mereka di Instagram mereka.

Baca juga: YouTuber dan Korban Perundungan 12 Tahun, Pyo Ye Rim Meninggal Dunia

"Setelah kejadiaan tersebut kami mencoba sharing kepada teman-teman followers kami supaya kami tidak melakukan hal yang serupa," tutur Ken dan Grat.

Sebelumnya diberitakan, Ken dan Grat menceritakan kronologi yang dialami mereka setelah ikut lelang online.

Awalnya tanpa curiga mereka transfer dengan nominal Rp 3.445.000.00 termasuk ongkirnya saat diumumkan menang lelang.

Namun, ternyata keesokan harinya mereka dimintai uang jaminan oleh akun tersebut dengan nominal Rp 2.850.000 untuk pajak penitipan barang tersebut kepada seller.

Ken dan Grat kembali mentransfer uang yang diminta pihak penyelenggara lelang meski ada rasa curiga.

Baca juga: Sedang Ngonten Saat Terjadi Penembakan di Siam Paragon, YouTuber Korea: Apa yang Terjadi?

“Perasaan kita sudah enggak enak sekali, kenapa ada lelang yang meminta kami mentransfer berulang ulang kali . Tapi ya kami pikir sudah terlanjur jadi kami transfer,” tulis Ken dan Grat.

Tak sampai di situ, Ken dan Grat kembali diminta untuk mentransfer lagi senilai Rp 3.250.000 untuk asuransi pihak pengiriman barang.

Meski sudah benar-benar curiga, Ken dan Grat kembali mentransfer uangnya.

Setelah satu jam sudah mentransfer, Ken dan Grat diminta lagi untuk mentransfer Rp 3.650.000 uang impor barang tersebut.

“Kali ini kami enggak transfer lagi. Kok aneh sekali, menang lelang barang Rp 3,4 juta tapi total transfer adalah 12 juta lebih dan tidak diinfo dari awal. (Kalau diinfo sejak awal kami tidak mau ikut lelang),” tulis Ken dan Grat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi