Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Putri Marino Tak Sabar Syuting TAOL di New York

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Ady Prawira Riandi
Aktris peran Putri Marino mengaku sudah tak sabar untuk segera memulai syuting film TAOL di New York.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris peran Putri Marino mengaku sudah tak sabar untuk segera syuting film The Architecture of Love atau TAOL di New York.

Menurut keterangan Teddy Soeriaatmadja selaku sutradara, 75 persen proses syuting akan berlangsung di New York dan sisanya di Jakarta.

Ini akan menjadi kali pertama bagi Putri Marino menginjakkan kaki di New York.

Baca juga: Putri Marino Dipasangkan dengan Nicholas Saputra dalam Film The Architecture of Love

“Ini pertama kali ke New York jadi beneran excited banget, happy juga bisa ke sana plus deg-degan juga sih karena di sananya mau syuting plus jet lag,” kata Putri saat ditemui di Jakarta Selatan, Jumat (20/10/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putri Marino akan berperan sebagai Raya, penulis yang sedang mengalami writer’s block dan pergi ke New York.

Di sana Raya bertemu dengan sosok River yang akan diperankan oleh Nicholas Saputra.

“Sebentar lagi kita mulai syuting, enggak sabar mulai prosesnya sampai nanti kita menikmati filmnya,” ujar istri Chicco Jerikho tersebut.

Baca juga: Raihaanun Gantikan Putri Marino sebagai Kinan dalam Film Layangan Putus The Movie

Selain Putri dan Nico, deretan pemain kawakan juga akan mewarnai film TAOL.

Mereka adalah Arifin Putra, Jihane Almira, Omar Daniel, Jerome Kurnia, Imelda Therin, Willem Beavers, Lydia Kandou, Jeremy Tobing, dan Agla Artalidia.

Film adaptasi dari novel laris karya Ika Natassa ini diproyeksikan akan dirilis tahun depan di bioskop.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi