Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Afgan Gelar Konser Evolution di Bandung, Tiket Presale 2 Mulai Dijual

Baca di App
Lihat Foto
DOK. Afgan
Poster konser Afgan di Bandung.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Afgansyah Reza akan menggelar konser yang bertajuk Afgan Evolution Live in Bandung 2023.

Konser yang dipromotori Rayyan Production bersama After Seven Promotion ini akan digelar di Harris Hotel & Conventions Festival Citylink, Bandung, Jawa Barat, pada 23 Desember 2023.

Ini pun menjadi salah satu rangkaian tur Afgan yang bertajuk Evolution.

Baca juga: Lirik Lagu Ada, Singel Baru Kolaborasi Lyodra dan Afgan

Bagi Afgan, konser ini merupakan perayaan atau selebrasi atas pencapaian dan perubahannya secara musikalitas hingga saat ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejatinya, rangkaian konser ini telah dimulai dari Malaysia sejak 2022 dan di Tennis Indoor GBK pada 1 Juli 2023.

Dalam konser ini, para penggemarnya, Afganisme, akan dibawa dalam perjalanan musik yang luar biasa, menghadirkan lagu-lagu terbaik Afgan dari setiap chapter dan evolusi album-albumnya selama 15 tahun berkarya.

Baca juga: Afgan dan Lyodra Berduet dalam Lagu Berjudul “Ada”

Afgan juga akan memperkenalkan lagu terbarunya yang yang baru saja dirilis bulan Oktober 2023 dinyanyikan bersama Lyodra yang berjudul “Ada”.

Melalui siaran pers yang diterima Kompas.com, para penonton rupanya begitu antusias untuk menyaksikan konser ini. Sebab untuk presale 1 telah sold out.

Presale 2 dijual sejak kemarin hanya melalui Loket.com dan Tiket.com.

Untuk harga tiket berkisar dari harga Rp 400.000 (silver) hingga Rp 850.000 (platinum).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi