Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Berteman dengan Brooklyn Beckham, Brandon Salim: Orangnya Lucu tapi Gaptek

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Brandon Salim saat ditemui di daerah Gunawarman, Jakarta Selatan baru-baru ini.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Brandon Salim rupanya menjalin pertemanan dengan putra David Beckham, Brooklyn Beckham.

Adapun awal perkenalan mereka gara-gara NFT (Non-Fungible Token).

Brandon bercerita bahwa Brooklyn awalnya menghubungi dia untuk membeli NFT-nya yang bernama Karafuru. Namun saat hari peluncuran, Brooklyn tampak kebingungan.

Baca juga: Brandon Salim Berteman dengan Brooklyn Beckham gara-gara NFT

“Akhirnya dia (Brooklyn) kayak ambil laptopnya, terus gue kayak pencet yang ini bro, pencet yang ini bro. Dia kayak ‘hah terus habis itu gue ngapain’, ‘ya lu masukin duit buat beli NFT-nya’, ‘cara masukin duitnya gimana?’” kata Brandon Salim saat ditemui di daerah Gunawarman, Jakarta Selatan baru-baru ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brandon menyebut bahwa Brooklyn adalah orang yang baik dan lucu.

“Jadi orangnya lucu, baik banget, tapi mungkin agak gaptek ya,” tutur Brandon.

Baca juga: Brandon Salim Terkejut Aurora Ribero Dihina Penggemarnya

“Karena gue melihat laptopnya saja kayak laptop baru beli gitu lho, kayak aplikasi enggak ada, wallpaper masih basic gitu,” tambah Brandon.

Sampai akhirnya Brandon memberikan NFT kepada Brooklyn secara cuma-cuma.

“Akhirnya gue bilang, ya sudah gue kirimin saja deh, gratis buat lu daripada lu bingung. Ya sudah akhirnya gue kirimin,” ujar Brandon.

Baca juga: Terlibat Asian Games 2018 Walau Bukan Atlet, Brandon Salim Senang

“Terus habis itu jadi sering ngobrol,” tambah Brandon lagi.

Sampai saat ini, Brandon masih menjalin pertemanan dengan Brooklyn Beckham.

Namun, dia belum sempat bertemu langsung dengan Brooklyn karena kesibukan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi