Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

BERITA FOTO: Keseruan Konser Coldplay di GBK

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/RODERICK ADRIAN
Vokalis Coldplay Chris Martin beraksi dalam konser Music of the Spheres World Tour, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (15/11/2023). Dalam penampilannya Coldplay membawakan sejumlah lagu hits mereka seperti Higher Power, Paradise, Viva La Vida, hingga Everglow.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Band asal Inggris Coldplay menggelar konser bertajuk Music of the Spheres World Tour di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (15/11/2023).

Kehadiran band beranggota Chris Martin, Guy Berryman, Will Champion, Jonny Buckland, dan Phil Harvey itu sangat dinantikan para Coldplayers Indonesia.

Coldplay membuka konser pertamanya di Indonesia itu dengan lagu "Higher Power" pada pukul 21.10 WIB.

"Hello, Jakarta!" sapa Chris Martin sang vokalis sambil menaiki panggung.

Ada sejumlah kejadian menarik sepanjang konser Coldplay di GBK.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salah satunya adalah ketika Chris Martin berpantun sambil memainkan piano.

"Hari Selasa ujian fisika," kata Martin yang disambut seruan "cakeeep" dari penonton.

"Hari Selasa ujian fisika. Giat belajar biar lulus. Apa kabar Kota Jakarta. Boleh dong pinjam seratus," lanjut Chris Martin.

Tentu saja pantun spesial itu langsung disambut sorak-sorai ribuan penonton yang memadati SUGBK.

Selain itu ada kejutan yang diberikan Coldplay untuk para Coldplayers Indonesia.

Menjelang akhir penampilannya, Coldplay menghadirkan band MALIQ & D'Essentials ke panggung.

Angga Puradiredja dkk kemudian naik ke atas panggung dan membawakan lagu “Senja Teduh Pelita”.

Angga menyapa penonton dan mengucapkan terima kasih kepada Coldplay yang sudah berbagi panggung.

“Selamat malam, Jakarta. Dan terima kasih untuk saudaraku, Chris Martin, telah mengizinkan kami berada di panggung ini,” kata Angga.

Saat Angga dkk membawakan lagunya, Chris Martin lesehan di lantai panggung.

Ada dua penonton beruntung dalam konser tersebut. Mereka adalah Irene dan Rudy, yang diundang ke panggung oleh Chris Martin.

“Oke Irene, kamu ingin mengirim lagu ini untuk sahabatmu yang di surga?” kata Chris Martin.

Seperti Irene, Rudy mempersembahkan lagu tersebut untuk ibunya yang telah tiada.

“Kalian berdua merepresentasikan 80.000 penonton yang ada di sini. Mari nyanyikan bersama,” kata Chris Martin.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi