Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

5 Drakor dengan Cerita Menyayat Hati

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Serial Drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo yang dibintangi IU dan Lee Joon Gi.
Penulis: Sania Mashabi
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Drama Korea (drakor) menyajikan cerita yang bisa menimbulkan berbagai perasaan, dari bahagia, romantis, menakutkan, hingga yang menyayat hati.

Banyak penggemar drakor yang justru menyukai cerita menyayat hati.

Berikut ini beberapa drama Korea yang menyayat hati, seperti dilansir Kpop.

1. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Drama yang tayang pada tahun 2016 dibintangi oleh IU dan Lee Joon Gi.

Moon Lovers bercerita tentang perjalanan waktu IU yang masuk ke era Goryeo dan terlibat kisah cinta dengan pangeran.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisahnya diwarnai persaingan politik, persahabatan, perjuangan, dan perkelahian.

Drama ini juga banyak mendapatjan kesan positif bagi para penggemarnya. Banyak juga yang mengharapkan drama ini berlanjut ke musim ke-2.

2. Guardian: The Lonely and Great God atau Goblin

Guardian: The Lonely and Great God atau Goblin menceritakan seorang mantan jenderal yang berubah menjadi goblin dan dikutuk menuju keabadian.

Kutukan itu hanya bisa dihapus oleh satu orang perempuan.

Drama dengan 16 episode itu sangat populer di masyarakat meskipun kisahnya tidak selalu berisi kebahagiaan.

Goblin dibintangi artis papan atas Korea Selatan seperti Gong Yoo, Lee Dong Wook dan Kim Go Eun.

3. Uncontrollably Fond

Dibintangi oleh Kim Woo Bin dan Bae Suzy, Uncontrollably Fond menceritakan kisah cinta dan tragedi yang melibatkan teman masa kecil yang kini bertemu satu sama lain saat dewasa.

Drama sebanyak 20 episode ini akan memperlihatkan perjuangan Kim Woo Bin dan Bae Suzy di masa lalu dan masa kini.

4. Mr. Sunshine

Drama ini bercerita tentang Eugene Choi (Lee Byung Hyung) yang dilahirkan dalam perbudakan selama era Joseon.

Namun ia berhasil melarikan diri ke AS dan masuk ke Korps Marinir. Suatu hari Eugene mendapat misi untuk kembali ke Korea.

Saat itu Eugene jatuh cinta dengan cucu seorang bangsawan. Drama ini berjumlah 24 episode.

5. Hi, Bye Mama! (2020)

Berjumlah 16 episode, drama Hi, Bye Mama! bercerita tentang seorang ibu (Kim Tae Hee) yang meninggal dunia setelah melahirkan anaknya.

Namun dia mendapat kesempatan untuk terlahir kembali selama 49 hari dan kembali ke kepada putri dan suaminya yang telah menikah lagi.

Drama ini juga populer pada tahun 2020 lalu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi